Analisis Penerapan Pasal 56 KUHAP (Studi Terhadap Putusan Nomor: 2796/PID.B/200/2008/PN.TNG)/ oleh Metha Dewi Subakti

METHA DEWI, SUBAKTI (2011) Analisis Penerapan Pasal 56 KUHAP (Studi Terhadap Putusan Nomor: 2796/PID.B/200/2008/PN.TNG)/ oleh Metha Dewi Subakti. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANAGARA.

[img]
Preview
Text
Analisis Penerapan Pasal 56 KUHAP.pdf

Download (45kB) | Preview

Abstract

abstrak (A) Nama : METHA DEWI SUBAKTI (B) NIM : 205070086 (C)Judul Skripsi : Analisis Penerapan Pasal 56 KUHAP (Studi Terhadap Putusan Nomor: 2796/PID.B/200/2008/PN.TNG) (D) Halaman : vii + 94 + Lampiran + 2011 (E) Kata Kunci : Pasal 56 KUHAP, bantuan hukum cuma-cuma (F) Isi : Dalam Pasal 56 ayat (1) KUHAP terkandung hak bagi tersangka/terdakwa untuk didampingi penasihat hukum dalam hal tersangka/terdakwa dipersangkakan tindak pidana dengan ancaman lima tahun atau lebih. Dalam Putusan Nomor:2796/PID.B/200/2008/PN.TNG, tersangka/terdakwa Muhaemin Bin Nasro yang dituntut dengan pidana penjara selama 8 tahun tidak mendapatkan haknya untuk mendapatkan bantuan hukum cuma-cuma yang seharusnya ia terima sesuai dengan ketentuan Pasal 56 KUHAP. Untuk itulah penulis tertarik untuk menulis skripsi dengan permasalahan Bagaimana penerapan Pasal 56 KUHAP dalam Putusan Nomor: 2796/PID.B/200/2008/PN.TNG dan Faktor-faktor penghambat apa yang sering terjadi di dalam penerapan Pasal 56 KUHAP. Dalam penulisan skripsi ini penulis menggunakan metode penelitian hukum sosiologis atau empiris (sosio legal research). Penulis akan menjadi alat ukur terhadap apa yang dinyatakan oleh informan yang penulisi wawancarai. Penulis akan menggunakan pendekatan kualitatif oleh yang bertujuan untuk mengerti atau memahami gejala yang diteliti. Kesimpulan dari penulis adalah bahwa penerapan Pasal 56 ayat (1)KUHAP dalam Putusan Nomor: 2796/PID.B/200/2008/PN.TNG tidak terlaksana. Saran dari penulis agar pejabat yang berwenang yaitu selaku penyidik di kepolisian, di tingkat kejaksaan dan tingkat pengadilan menerapkan ketentuan Pasal 56 KUHAP tersebut. (G)Acuan : Buku, 23 (1976-2010); Perundang-undangan, 4 (1981-2008); Artikel, 6 (2010-2011); Jurnal, 2 (2005-2010); (H)Pembimbing :Dr. Dian Andriawan, S.H., M.H. (I)Penulis :Metha Dewi Subakti

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 24 May 2017 02:01
Last Modified: 24 May 2017 02:01
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/1079

Actions (login required)

View Item View Item