FINANCE-BASED SCHEDULING DENGAN METODE INTEGER PROGRAMMING PADA PROYEK KONSTRUKSI GEDUNG DI JAKARTA

ERVINA, ERVINA (2019) FINANCE-BASED SCHEDULING DENGAN METODE INTEGER PROGRAMMING PADA PROYEK KONSTRUKSI GEDUNG DI JAKARTA. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Tesis Ervina, Cover MTS.pdf

Download (71kB)
[img]
Preview
Text
2. Abstrak.pdf

Download (17kB) | Preview
[img] Text
Tesis Ervina, Daftar Isi MTS.pdf

Download (28kB)

Abstract

Pada umumnya manajemen proyek konstruksi terdiri dari perencanaan, penjadwalan, dan pengendalian proyek. Fungsi dari perencanaan proyek adalah agar pelaksanaan dan hasil dari suatu proyek sesuai dengan yang ditetapkan, dengan kata lain perencanaan menentukan pengendaliannya. Pengendalian proyek terdiri dari beberapa aspek, antara lain: biaya, mutu, waktu, serta K3L. Mutu dan K3L dapat berjalan saat pelaksanaan proyek, namun untuk biaya dan waktu dapat diestimasi pada saat perencanaan penjadwalan. Umumnya, estimasi biaya dilakukan setelah penjadwalan selesai. Hal ini akan menimbulkan kerumitan bila ternyata anggaran yang dibutuhkan pada periode tertentu tidak dapat terpenuhi. Maka dalam menyusun penjadwalan dapat menggunakan metode penjadwalan yang mempertimbangkan kemampuan finansial. Metode yang digunakan untuk menghubungkan antara penjadwalan dengan keuangan yaitu finance-based scheduling method. Tahapan-tahapan dalam melakukan finance-based scheduling, yaitu: membuat jaringan kerja awal, membuat jaringan kerja perpanjangan, serta membuat pemodelan integer programming. Dalam penelitian ini dilakukan analisis pada proyek bangunan gedung di daerah Jakarta. Penelitian ini ditunjukkan untuk mendapatkan penjadwalan yang optimal dengan memenuhi batasan kredit tertentu. Analisis penelitian ini menggunakan bantuan integer programming untuk mencari solusi yang paling optimum. Namun, dalam penggunaan integer programming diperlukan pemodelan untuk masing-masing kasus dan mengolah output yang dihasilkan agar mudah untuk dibaca. Melalui penelitian ini didapat hasil bahwa besarnya batasan kredit menentukan durasi proyek, sehingga penjadwalan yang diharapkan mampu memenuhi kemampuan finansial pihak penyedia jasa.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Finance-based scheduling, integer programming, optimum duration, penjadwalan, proyek konstruksi, batasan kredit
Subjects: Tesis
Tesis > Pascasarjana
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 24 Oct 2019 07:45
Last Modified: 04 May 2021 05:57
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/12282

Actions (login required)

View Item View Item