PENGARUH KOMPENSASI DAN RESILIENSI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN

Tonnisen, Utomo Kevin and Ie, Mei PENGARUH KOMPENSASI DAN RESILIENSI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN. In: PENGARUH KOMPENSASI DAN RESILIENSI TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN. Universitas Tarumanagara.

[img]
Preview
Text
buktipenelitian_10101016_4A144020.pdf

Download (850kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh kompensasi terhadap kepuasan kerja karyawan dan pengaruh resiliensi terhadap kepuasan kerja karyawan. Kepuasan kerja karyawan merupakan salah satu variabel yang paling banyak diteliti. Kepuasan kerja didefinisikan sebagai suatu keadaan emosional dialami karyawan, yang bersifat menyenangkan atau bersifat positif. Kepuasan kerja pada umumnya yang dihasilkan dari penilaian karyawan terhadap pengalaman kerja atau pekerjaannya. Dengan demikian, kepuasan kerja menunjukkan sikap positif umum karyawan terhadap pekerjaannya. Apabila karyawan merasa adanya kepuasan kerja, maka karyawan tersebut dapat lebih termotivasi untuk menghasilkan kinerja yang lebih baik. Kepuasan kerja dipengaruhi oleh banyak variabel. Dalam penelitian ini, variabel yang akan diteliti pengaruhnya terhadap kepuasan kerja karyawan adalah kompensasi dan resiliensi. Kompensasi merupakan total penghargaan atau hadiah yang diberikan perusahaan sebagai pembayaran atas hasil pekerjaan karyawan, sedangkan resiliensi merupakan suatu konsep yang menunjukkan kemampuan seseorang untuk mengatasi dan beradaptasi terhadap masa-masa sulit yang dihadapinya. Metode analisis data menggunakan Structural Equation Model (SEM) dengan alat analisis SmartPLS 3.0. Sampel diambil dengan metode non-probability sampling dan teknik purposive sampling. Sampel dalam penelitian sebanyak tigapuluh orang karyawan dengan kriteria merupakan karyawan yang masih aktif bekerja dan memiliki masa kerja minimal satu tahun. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa adanya pengaruh positif kompensasi terhadap kepuasan kerja karyawan dan adanya pengaruh positif resiliensi terhadap kepuasan kerja karyawan. Kesimpulan penelitian ini adalah kompensasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja dan resiliensi juga berpengaruh terhadap kepuasan kerja. Keterbatasan penelitisan ini adalah jumlah sampel yang sedikit sehingga pada penelitian mendatang, jumlah sampel penelitian dapat lebih ditingkatkan.

Item Type: Book Section
Uncontrolled Keywords: kepuasan kerja, kompensasi, resiliensi
Subjects: Penelitian > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 10 Nov 2020 04:42
Last Modified: 10 Nov 2020 04:42
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/13204

Actions (login required)

View Item View Item