Usman, Michellea Adinda (2020) Penggunaan Pedoman Wawancara Untuk Menggali Informasi Mengenai Parentification Pada Remaja. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.
![]() |
Text
File 1. Pembuka (Michellea).pdf Download (1MB) |
Abstract
Parentification merupakan sebuah fenomena yang dikarakteristikkan dengan adanya pertukaran peranan antara orang tua dengan anak atau remaja. Penelitian sebelumnya terkait parentification pada remaja di Indonesia masih terbatas jumlahnya, yaitu empat penelitian dengan metode kuantitatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah pedoman wawancara yang dapat digunakan untuk meneliti fenomena parentification secara kualitatif. Pedoman wawancara diadaptasi dari skala Parentification Inventory dan menghasilkan 24 butir pertanyaan seputar relasi dan pengalaman subjek, dimensi parentification, pengelolaan waktu pribadi, serta dampak positif dari fenomena parentification. Teknik sampling dalam penelitian ini adalah purposive sampling melalui penyebaran poster digital di media sosial. Terdapat empat subjek yang bersedia diwawancara dengan menggunakan pedoman wawancara hasil adaptasi skala PI. Penelitian dilaksanakan secara virtual dengan phone interview dan video interview. Hasil penelitian menunjukan bahwa pedoman wawancara dapat memberikan gambaran umum dari pengalaman masing-masing subjek dan menggali informasi terkait fenomena parentification. Penelitian berikutnya dapat menggunakan pedoman wawancara hasil adaptasi skala PI untuk menggali informasi secara deskriptif mengenai fenomena parentification pada remaja.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Dr. Zamralita., M.M., Psi Rahmah Hastuti, M.Psi., Psi. |
Uncontrolled Keywords: | Parentification; Remaja; Parentification Inventory; Adaptasi Alat Ukur; Pedoman Wawancara. |
Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Admin Fakultas Psikologi |
Date Deposited: | 19 Apr 2021 15:26 |
Last Modified: | 19 Apr 2021 15:26 |
URI: | http://repository.untar.ac.id/id/eprint/15283 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |