Studi analisis persentase waste besi beton dan faktor penyebabnya pada gedung bertingkat di Jakarta (TS - 2612)

Geraldi, Liem Antonio (2020) Studi analisis persentase waste besi beton dan faktor penyebabnya pada gedung bertingkat di Jakarta (TS - 2612). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
325150078_Liem Antonio Geraldi_01 Cover.pdf

Download (29kB)
[img] Text
325150078_Liem Antonio Geraldi_02 Lembar Pengesahan.pdf

Download (8kB)
[img] Text
325150078_Liem Antonio Geraldi_03 Kata Pengantar.pdf

Download (10kB)
[img] Text
325150078_Liem Antonio Geraldi_04 Abstrak.pdf

Download (11kB)
[img] Text
325150078_Liem Antonio Geraldi_05 Lembar Pernyataan.pdf

Download (8kB)
[img] Text
325150078_Liem Antonio Geraldi_06 Daftar Isi.pdf

Download (16kB)

Abstract

Pemborosan material besi beton merupakan suatu hal yang masih sering dijumpai dalam suatu proyek konstruksi. Besar kecilnya pemborosan material ini tentunya akan berpengaruh terhadap keuangan suatu proyek. Sampai sekarang masih belum ada cara pasti untuk menghindari pemborosan material besi beton ini. Tetapi tidak menutup kemungkinan hal seperti ini tidak dapat diminimalisir. Tentunya dengan mengetahui apa yang menjadi penyebab dari pemborosan material besi beton, maka pemborosan material ini pun dapat dikontrol dan diminimalisir. Penelitian ini dilakukan pada proyek low rise building di daerah Jakarta dan sekitarnya yang bertujuan untuk mengetahui seberapa besar persentase volume pemborosan yang terjadi, berapa besar kerugian yang diakibatkan, dan apa saja penyebab terjadinya pemborosan dari material besi beton. Analisis yang dilakukan untuk mengetahui besar volume pemborosan dan kerugiannya adalah dengan mencari angka kebutuhan material besi beton, jumlah pembelian material besi beton, dan harga satuan material besi beton dalam suatu proyek yang dapat diperoleh dari gambar kerja, laporan mingguan/bulanan, rencana anggaran biaya, dan wawancara langsung kepada pihak pelaku konstruksi. Lalu untuk mengetahui penyebab pemborosannya akan dilakukan dengan penyebaran kuesioner kepada pelaku konstruksi yang berisikan tentang variabel-variabel yang berhubungan dengan pemborosan material besi beton seperti manusia, profesionalitas menejemen, desain dan dokumentasi, material, pelaksanaan, dan kendala luar. Selanjutnya hasil dari kuesioner akan diolah menggunakan metode analisis faktor dengan bantuan program SPSS dimana dari keenam variabel tersebut akan dikelompokkan berdasarkan nilai keterkaitannya dan akan diperoleh kelompok variabel mana yang berperan besar dalam pemborosan material besi beton tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 20 Apr 2021 09:47
Last Modified: 23 Jul 2021 12:10
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/15836

Actions (login required)

View Item View Item