Museum sejarah maritim di Jakarta (ARS - 3085)

Saraswati, Karmelia Laksmi (2015) Museum sejarah maritim di Jakarta (ARS - 3085). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
315110042_Karmelia Laksmi_01 Cover.pdf

Download (36kB)
[img] Text
315110042_Karmelia Laksmi_04 Abstrak.pdf

Download (10kB)

Abstract

Indonesia memiliki sejarah dan budaya sebagai bangsa maritim. Nenek moyang bangsa Indonesia pernah mencapai abad keemasan sebagai negara maritim pada saat Kerajaan Majapahit dan Sriwijaya serta kerajaan lainnya yang “menguasai laut” untuk mendapatkan kemakmuran bagi rakyatnya dengan memanfaatkan laut. Zaman kejajayaan maritim tersebut pudar pada masa penjajahan. Sejarah dan budaya maritim mulai hilang pada masyarakat modern saat ini akibat pengaruh globalisasi. Perancangan Museum Sejarah Maritim, sebagai representasi dari kekayaan sejarah dan budaya bangsa, merupakan salah satu tempat untuk memperoleh pendidikan dan wawasan tentang maritim Indonesia. Museum ini hadir untuk mengingatkan masyarakat untuk menjaga warisan budaya maritim Indonesia dan untuk membangun kembali jiwa bahari bangsa Indonesia. Untuk itu penulis mengkaji dan menganalisis tentang kawasan kota Jakarta dalam merancang museum ini. Perancangan museum sejarah yang berlokasi Sunda Kelapa, Jakarta ini menerapkan konsep kontekstual, demi menjaga nilai dan budaya sejarah yang ada di kawasan tersebut. Perancangan museum dengan konsep ruang terbuka di tengah, sebagai bentuk kontekstualitas bangunan tropis di sekitarnya. Ruang terbuka ini memberikan pengudaraan dan pencahayaan alami, terutama pada area pameran utama. Konsep modern sebagai representasi dari jaman sekarang yang modern diterapkan pada atap ruang terbuka dengan menggunakan struktur membran, bukan untuk menutupi, tetapi sebagai ikon dari bangunan itu sendiri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 22 Apr 2021 06:28
Last Modified: 30 Jul 2021 04:27
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/17561

Actions (login required)

View Item View Item