Peran Modal Psikologis, Kualitas Kehidupan Kerja, dan Persepsi Peluang Kerja Terhadap Intensi Keluar Kerja Pada Karyawan Generasi Milenial (Studi Pada Unit Bisnis PT. X)

Saerang, Yovita Brigita (2019) Peran Modal Psikologis, Kualitas Kehidupan Kerja, dan Persepsi Peluang Kerja Terhadap Intensi Keluar Kerja Pada Karyawan Generasi Milenial (Studi Pada Unit Bisnis PT. X). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
File 1. Pembuka (Yovita).pdf

Download (1MB)

Abstract

Generasi milenial dikenal dengan generasi yang gemar berpindah kerja. Sebelum seseorang berpindah atau keluar dari tempat kerjanya, tentu akan didahului oleh intensi untuk keluar kerja. Intensi seseorang untuk keluar kerja dapat dipengaruhi oleh faktor individu, organisasi, dan lingkungan. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini untuk melihat peran modal psikologis, kualitas kehidupan kerja, dan persepsi peluang kerja terhadap intensi keluar kerja pada karyawan generasi milenial di unit bisnis PT. X. Penelitian dilakukan secara kuantitatif dengan partisipan 73 orang karyawan generasi milenial yang bekerja di salah satu unit bisnis PT. X. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan metode regresi linear berganda ditemukan hasil bahwa modal psikologis, kualitas kehidupan kerja, dan persepsi peluang kerja secara bersama-sama berperan sebesar 38,5% (p < 0.05) terhadap intensi keluar kerja. Dan apabila melihat peran ketiga faktor secara parsial, ditemukan hasil bahwa modal psikologis tidak memiliki peran yang signifikan terhadap intensi keluar kerja.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Zamralita., M.M., Psi Kiky D.H. Saraswati, M.Psi., Psi.
Uncontrolled Keywords: modal psikologis, kualitas kehidupan kerja, persepsi peluang kerja, intensi keluar kerja, generasi milenial
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 22 Apr 2021 10:15
Last Modified: 22 Apr 2021 10:16
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/17902

Actions (login required)

View Item View Item