PENGARUH PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN DAN PRICE EARNING RATIO TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN STRUKTUR MODAL SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2017-2019

Sunny, Gilda Elfrida (2021) PENGARUH PROFITABILITAS, UKURAN PERUSAHAAN DAN PRICE EARNING RATIO TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN STRUKTUR MODAL SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2017-2019. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Gilda Elfrida Sunny 125170418 JA.pdf

Download (956kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh bukti secara empiris mengenai pengaruh dari profitabilitas, ukuran perusahaan dan price earning ratio terhadap nilai perusahaan dengan struktur modal sebagai variabel moderasi pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di BEI tahun 2017-2019. Penelitian in menggunakan metode purposive sampling dengan total 117 data selama tiga tahun. Teknik analisis data dilakukan dengan statistik deskriptif serta pengujian hipotesis metode regresi yang menggunakan SPSS ver. 20. Hasil penelitian ini menunjukkan profitabilitas dan price earning ratio memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, sementara ukuran perusahaan memiliki pengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan. Struktur modal mampu memoderasi hubungan profitabilitas, ukuran perusahaan dan price earning ratio terhadap nilai perusahaan. Implikasi dari penelitian ini adalah perlunya untuk meningkatkan profitabilitas, ukuran perusahaan dan price earning ratio agar dapat meningkatkan nilai perusahaan untuk jangka panjang. Kata kunci: Nilai Perusahaan, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan, Price Earning Ratio, Struktur Modal

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 26 Apr 2021 14:33
Last Modified: 26 Apr 2021 14:33
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/22320

Actions (login required)

View Item View Item