PENGARUH LEVERAGE, LIKUIDITAS, OPERATING CAPACITY DAN SALES GROWTH TERHADAP FINANCIAL DISTRESS DENGAN FIRM SIZE SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN SEKTOR MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA TAHUN 2017-2019

Junior, Jonathan Robert (2021) PENGARUH LEVERAGE, LIKUIDITAS, OPERATING CAPACITY DAN SALES GROWTH TERHADAP FINANCIAL DISTRESS DENGAN FIRM SIZE SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN SEKTOR MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA TAHUN 2017-2019. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Jonathan Robert Junior 125170034 JA.pdf

Download (843kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh leverage, likuiditas, kapasitas operasi, dan pertumbuhan penjualan terhadap financial distress dengan firm size sebagai variabel moderasi pada perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2017-2019. Penelitian ini menggunakan data sekunder. Penelitian ini dilakukan dengan sampel 48 data perusahaan sektor manufaktur dengan teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan program E-views 10. Hasil yang diperoleh dari penelitian menunjukkan bahwa leverage berpengaruh signifikan terhadap financial distress. Sedangkan likuiditas, kapasitas operasi, dan pertumbuhan penjualan tidak berpengaruh signifikan terhadap financial distress. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa ukuran perusahaan mampu memoderasi leverage terhadap financial distress, sedangkan ukuran perusahaan tidak mampu memoderasi likuiditas, kapasitas operasi, dan pertumbuhan penjualan terhadap financial distress. Kata Kunci : Leverage, Likuiditas, Kapasitas Operasi, Pertumbuhan Penjualan, Ukuran Perusahaan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 27 Apr 2021 03:09
Last Modified: 27 Apr 2021 03:09
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/22959

Actions (login required)

View Item View Item