Status hukum pengalihan hak atas tanah bekas hak guna bangunan hasil dari konversi hak barat yang telah berakhir berdasarkan keputusan presiden nomor 32 tahun 1979.

Pamungkas, Ardianto Reza (2020) Status hukum pengalihan hak atas tanah bekas hak guna bangunan hasil dari konversi hak barat yang telah berakhir berdasarkan keputusan presiden nomor 32 tahun 1979. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Halaman Depan_Ardianto Reza Pamungkas_217181018.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Daftar Pustaka_Ardianto Reza Pamungkas_217181018.pdf
Restricted to Registered users only

Download (401kB)
[img] Text
Bab isi_Ardianto Reza Pamungkas_217181018.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text
Lampiran_Ardianto Reza Pamungkas_217181018.pdf
Restricted to Registered users only

Download (306kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui statsus hukum pengalihan hak atas tanah bekas hak guna bangunan hasil dari konversi hak barat yang telah berakhir berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 32 Tahun 1979. Adapun yang menjadi latar belakang penelitian ini karena adanya ketidak jelasan status hukum hak atas tanah yang telah habis masa berlaku hak guna bangunan pada tahun 1980, dimana dalam ketentuan Keputusan Presiden Nomor 32 Tahun 1979 untuk tanah-tanah tersebut statusnya menjadi tanah negara dahulu untuk selanjutnya dapat dimohonkan kembali oleh pihak-pihak dan syarat-syarat yang tekah ditentukan dalam Keputusan Presiden tersebut diatas. Penelitian inii mengmbil contoh kasus pada sebidang tanah yang terletak di daerah pekojan, Kota Jakarta Barat, yang mana bidang tanah tersebut telah dialihkan oleh sekelompok masyarakat yang menduduki dan menggarap tanah tersebut kepada pihak lain dengan akta jual beli bangunan serta penyerahan dan pemindahan hak. Saat Pihak pembeli hendak memohonkan hak atas tanah tersebut ke Kantor Pertanahan Jakarta Barat, muncul Pihak yang memblokir proses tersebutt karena mereka memiliki sertipikat hak guna bangunan pada bidang tanah tersebut yang telah berakhir masa berlakunya, timbul permasalahan Bagaimana status hukum tanah garapan dari konversi hak barat atas hak guna bangunan yang telah berakhir masa berlakunya dan telah dialihkan berdasarkan Akta Pemindahan dan Penyerahan ditinjau dari Keputuasan Presiden Nomor 32 Tahun 1979 dan Bagaimanakah mekanisme permohonan hak atas bidang tanah garapan dari bekas hak guna bangunan yang telah berakhir oleh Kantor Pertanahan Kota Administrasi Jakarta Barat. Untuk menjawab permasalahan tersebut penulis menggunakan metode penelitian hukum normatif.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Pembimbing : Dr. Ariawan Gunadi, S.H., M.H
Uncontrolled Keywords: Status hukum, Konversi Hak barat, Pengalihan,Keputusan Presiden Nomor 32 Tahun 1979
Subjects: Tesis
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: FH Perpus
Date Deposited: 28 Apr 2021 05:22
Last Modified: 02 Nov 2023 07:13
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/24958

Actions (login required)

View Item View Item