Perancangan interior Hotel Sunlake (DI - 1952)

Wijayanti, Gresceila (2019) Perancangan interior Hotel Sunlake (DI - 1952). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
615150058_Gresceila Wijayanti_01 Cover.pdf

Download (89kB)
[img] Text
615150058_Gresceila Wijayanti_05 Abstrak.pdf

Download (8kB)

Abstract

Hotel merupakan suatu perusahaan atau badan usaha akomodasi yang menyediakan pelayanan jasa penginapan, penyedia makanan dan minuman serta fasilitas jasa lainnya, di mana semua pelayanan itu diperuntukkan bagi masyarakat umum. Hotel adalah akomodasi penginapan yang banyak tersedia di kota-kota. Seiring dengan berkembangnya zaman, wisata MICE di Indonesia juga semakin berkembang. Untuk mendukungnya banyak hotel bisnis yang diciptakan. Kota Jakarta merupakan salah satu kota dengan yang cukup dapat diandalkan untuk meningkatkan wisata MICE. Untuk itu, banyak hotel bisnis yang dibangun. Namun, hotel bisnis sekarang ini sering kali tidak memperhatikan kelengkapan fasilitas dan kenyamanannya. Hotel Sunlake merupakan salah satu hotel bisnis yang ada di Jakarta. Hotel ini menawarkan fasilitas yang cukup lengkap. Namun, untuk menarik pengunjung datang fasilitas yang lengkap tidaklah cukup. Untuk menarik minat pengujung dibutuhkan suatu gagasan yang dapat membuat para pengunjung tertarik. Salah satunya adalah desain yang menarik. Menampilkan keanggunan budaya Indonesai meruapakan salah satu visi dan misi dari hotel Sunlake. Kebudayaan Indonesia dapat dijadikan tema desain yang menarik. Tidak perlu melihat jauh ke luar, Jakarta sendiri pun memiliki kebudayaan yang menarik. Jakarta memiliki kebudayaan yang memiliki banyak keunikan mulai dari ragam hiasnya, kebudayaan, rumah adatnya, dan lain sebagainya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Seni Rupa dan Desain
Divisions: Fakultas Seni Rupa dan Desain > Desain Interior
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 28 Apr 2021 06:44
Last Modified: 28 Jul 2021 14:14
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/25052

Actions (login required)

View Item View Item