Pembuktian terbalik kasus Gratifikasi dalam tindak pidana korupsi : studi putusan Mahkamah Agung nomor 1824 K/ PID.SUS/2012 / Dwi Norsanto

Norsanto, Dwi (2016) Pembuktian terbalik kasus Gratifikasi dalam tindak pidana korupsi : studi putusan Mahkamah Agung nomor 1824 K/ PID.SUS/2012 / Dwi Norsanto. Skripsi thesis, Universitas Tarumanegara.

Full text not available from this repository.

Abstract

: Kata Kunci : Pelaku Tindak Pidana Korupsi, Sistem Pembuktian Terbalik dan Hak-Hak terdakwa Isi :Pembuktian merupakan titik sentral pemeriksaan perkara dalam sidang pengadilan. Pembuktian adalah ketentuan-ketentuan yang berisi penggarisan dan pedoman tentang cara-cara yang dibenarkan dalam Undang-Undang membuktikan kesalahan terdakwa yang didakwakan kepada terdakwa. Ketentuan hukum positif Indonesia tindak pidana korupsi diatur dalam Undang-Undang mengenai pembalikan beban pembuktian, suatu sistem yang meletakan beban pembuktian ditangan terdakwa untuk membuktikan bahwa ia tidak bersalah melakukan tindak pidana yang didakwakan kepadanya dan terhadap kesalahan pelaku.Metode penelitian menggunakan metode normatif yaitu memfokuskan penelitian terhadap teori-teori pembuktian dalam hal mengetahui bagaimana penerapan pembuktian terbalik dalam tindak pidana korupsi. Bahwa sistem pembalikan beban pembuktian sebagaimana yang diatur dalam Pasal 12 B ayat (1) huruf a, Pasal 37 A dan Pasal 38 B Undang Undang No. 20 Tahun 2001 tentang perubahan Undang-Undang No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi dikarenakan konsep pembuktian terbalik dan harta yang belum didakwakan, sehingga belum sepenuhnya diterapkan dalam persidangan tindak pidana korupsi. Kesimpulan penulis adalah Pembalikan beban pembuktian terhadap harta benda terdakwa hendaknya diberikan petunjuk teknis ataupun hukum acaranya secara khusus untuk menghindari sifat ragu-ragu dari penegak hukum dalam penerapan sistem ini. Pemerintah bersama-sama dengan legislatif harus segera melakukan perbaikan rumusan pembalikan beban pembuktian sebagaimana diatur dalam undang-undang

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 03 Jul 2018 02:54
Last Modified: 03 Jul 2018 02:54
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/2519

Actions (login required)

View Item View Item