Pertanggungjawaban Pidana Pemilik Kapal Terhadap Kecelakan Kapal Akibat Tidak Laik Laut

Alexandro, Vicky Hanggara (2019) Pertanggungjawaban Pidana Pemilik Kapal Terhadap Kecelakan Kapal Akibat Tidak Laik Laut. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
COVER.pdf

Download (9kB)
[img] Text
PERSETUJUAN.pdf

Download (112kB)
[img] Text
PENGESAHAN.pdf

Download (123kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (153kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (154kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (97kB)

Abstract

Pelayaran merupakan bagian penting dari pemenuhan kebutuhan masyarakat bagi negara kepulauan seperti Indonesia, baik itu kebutuhan utama maupun kebutuhan penunjang, penggunaan transportasi air seperti kapal di Indonesia harus menjadi perhatian utama. Indonesia sendiri telah mengundangkan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2008 tentang Pelayaran, dan masih banyak undang–undang dan peraturan–peraturan lainnya yang mengatur segala hal ikhwal yang berkaitan dengan pengangkutan barang dan atau orang melalui laut. Dalam prakteknya undang-undang dan regulasi-regulasi yang sudah mengatur fungsi dan tugas masing-masing pihak serta pertanggungjawaban oleh pihak-pihak yang berkaitan langsung maupun tidak dalam pengoperasian kapal. Namun tidak menciptakan keadaan–keadaan yang seharusnya aman dan terkendali sehingga banyak kapal–kapal di Indonesia yang tenggelam, terbakar, tabrakan yang memakan korban hingga ratusan jiwa seperti kapal KM Zahro Express yang tenggelam akibat kapal yang tidak laik untuk dioperasikan namun nakhoda tetap melayarkan kapal tersebut dalam hal ini nakhoda yang disalahkan tetapi dalam hal kelaik kapal bukan hanya nakhoda yang bertanggungjawab akan tetapi pemilik kapal serta syahbandar juga ikut bertanggungjawab. Pertanyaan yang timbul dari masalah ini adalah bagaimana pertanggungjawaban pidana pemilik kapal terhadap kecelakaan kapal yang menyebabkan hilangnya nyawa akibat tidak laik kapal? Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Penelitian Normatif dan diperkuat dengan data wawancara. Data hasil penelitian menunjukan bahwa dalam kecelakaan kapal tidak hanya nakodah yang bersalah namun syahbandar dan pemiliki kapal juga mempunyai tanggung jawab atas kecelakaan kapal tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: DR. Mety Rahmawati, S.H., M.H
Uncontrolled Keywords: Pertanggungjawaban Pidana, dan Kecelakaan Kapal
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: FH Perpus
Date Deposited: 30 Apr 2021 08:09
Last Modified: 14 Jun 2021 06:52
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/26348

Actions (login required)

View Item View Item