PENGARUH HIPEROKSIA SISTEMIK KRONIK TERHADAP AKTIVITAS SPESIFIK ENZIM KATALASE PADA DARAH DAN JANTUNG TIKUS SPRAGUE DAWLEY

Wandy, Febrinavega (2016) PENGARUH HIPEROKSIA SISTEMIK KRONIK TERHADAP AKTIVITAS SPESIFIK ENZIM KATALASE PADA DARAH DAN JANTUNG TIKUS SPRAGUE DAWLEY. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (154kB)

Abstract

Oksigen merupakan salah satu komponen respirasi sel untuk metabolisme energi. Kondisi kelebihan oksigen pada organ dan jaringan disebut dengan hiperoksia, dan menyebabkan terjadinya peningkatan ROS. Peningkatan ROS menyebabkan stres yang mana pada jantung menyebabkan remodeling jantung dan gagal jantung. Katalase merupakan antioksidan enzimatik kuat dengan mengubah H2O2 menjadi H2O dan O2. Pada penelitian ini, tikus Sprague dawley dibagi menjadi 5 kelompok: kelompok kontrol (normoksia) dan perlakuan (75% O2 dan 25% N2) selama 1 hari, 3 hari, 7 hari, dan 14 hari. Dilakukan analisa gas darah dan hematologi, histopatologi jaringan jantung, dan aktivitas spesifik katalase darah dan jantung tikus dengan metode Mates. Pada pemeriksaan analisa gas darah terjadi peningkatan pO2 arteri menunjukkan terjadinya kondisi hiperoksia sistemik, peningkatan pCO2 dan HCO3 serta penurunan pH menunjukkan terjadinya asidosis respiratorik terkompensasi sebagian. Penurunan pada parameter hematologi diduga disebabkan oleh hemolisis. Pada pemeriksaan jantung makroskopik tampak hipertrofi ventrikel, pada pemeriksaan mikroskopik tampak kerusakan struktur jantung yang menunjukkan terjadinya remodeling. Terjadi peningkatan aktivitas spesifik katalase pada darah dan jantung tikus sebagai kompensasi peningkatan ROS. Namun pada perlakuan 14 hari, terjadi penurunan aktivitas spesifik katalase menunjukkan terjadinya stres oksidatif pada jantung dan darah. Perlakuan hiperoksia sistemik kronik menyebabkan stres oksidatif dan kerusakan struktur pada jantung.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Ferdinal, Frans
Uncontrolled Keywords: hiperoksia, stres oksidatif, katalase, jantung
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: FK Perpus
Date Deposited: 08 Nov 2021 07:39
Last Modified: 08 Nov 2021 07:39
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/27373

Actions (login required)

View Item View Item