GAMBARAN KULTUR TINJA POSITIF SALMONELLA SP PADA TKI DI KLINIK TAMAN PERMATA INDAH JAKARTA PADA BULAN JULI 2015

RICARDO, Reyner (2015) GAMBARAN KULTUR TINJA POSITIF SALMONELLA SP PADA TKI DI KLINIK TAMAN PERMATA INDAH JAKARTA PADA BULAN JULI 2015. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salmonella Sp merupakan bakteri Gram-negatif yang dapat menyebabkan penyakit demam tifoid dan paratifoid. Penyakit ini merupakan penyakit endemik di Negara tropis dan subtropis, khususnya Indonesia. Penyakit ini ditularkan melalui makanan atau minuman yang terkontaminasi oleh Salmonella sp maupun karier. Komplikasi demam tifoid dan paratifoid adalah perdarahan, kematian atau menjadi karier. TKI umumnya bekerja sebagai pembantu rumah tangga, pelayan, or pekerjaan yang berhubungan dengan makanan. Hal ini menyebabkan Taiwan sebagai penerima jasa TKI khawatir penyakit ini dapat masuk ke negara mereka. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kultur tinja positif bakteri Salmonella sp pada TKI di klinik Taman Permata Indah pada periode bulan Juli 2015. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif cross sectional. Data penelitian dikumpulkan menggunakan sekunder yaitu rekam medis. Dilakukan pencatatan mengenai jumlah pasien, jenis kelamin, hasil kultur, umur dan asal daerah TKI yang melakukan pemeriksaan. Hasil penelitian ini, dari 608 sampel TKI yang terkumpul didapatkan 26 (4,3%) TKI yang menunjukkan hasil kultur tinja positif terhadap bakteri Salmonella sp. Pada kategori jenis kelamin didapatkan 14 (53,8% ) wanita yang menunjukan hasil kultur positif. Berdasarkan jenis bakteri Salmonella sp yang menunjukan hasil kultur positif tertinggi adalah bakteri Salmonella paratyphi A dengan 22 (84,6% ) hasil positif. Apabila dilihat dari usia maka kisaran usia yang menunjukan hasil kultur positif tertinggi adalah kisaran 21 sampai 25 tahun dengan 14 (53,85%) sampel yang berasal dari Jawa Barat. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat digunakan untuk penelitian lebih lanjut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dewi, Sari Maryati
Uncontrolled Keywords: kultur, Salmonella sp, usia, jenis kelamin.
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: FK Perpus
Date Deposited: 27 May 2024 13:42
Last Modified: 27 May 2024 13:42
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/27455

Actions (login required)

View Item View Item