Evaluasi Sistem Pengendalian Manajemen Pada Organisasi Nirlaba (Studi Kasus Gereja Bethel Indonesia Citra 1)

Kevin, Jeremy (2020) Evaluasi Sistem Pengendalian Manajemen Pada Organisasi Nirlaba (Studi Kasus Gereja Bethel Indonesia Citra 1). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Jeremy Kevin 125160123 JA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Studi kasus ini bertujuan untuk memahami Evaluasi Sistem Pengendalian Manajemen Pada Organisasi Nirlaba (Studi Kasus Gereja Bethel Indonesia Citra 1). Materi studi kasus ini terdiri dari proses-proses penganggaran termasuk perencanaan, implementasi, pengukuran dan evaluasi kinerja serta pelaporan. Disamping itu studi kasus ini juga menggambarkan kendala-kendala yang dihadapi dalam proses penganggaran. Hasil pengumpulan data dianalisis dengan metode kualitatif menggunakan paradikma diskriptif. Pendekatan fenomenologi digunakan untuk mendiskripsikan pemahaman yang mendalam dari proses penganggaran di GBI Citra Garden 1. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa secara umum Penganggaran yang ideal belum tercapai, meskipun para pekerja dan pimpinan memahami makna Penganggaran Berbasis Kinerja. Ada beberapa kelemahan dalam tahapan proses penganggaran termasuk perencanaan, implementasi, pengukuran dan evaluasi kinerja serta pelaporan. Kurangnya komunikasi, sistem aplikasi komputer yang sudah terintegrasi, sistem penghargaan dan sanksi, serta etika kerja menjadi penyebab-penyebab permasalahan yang ada. Kata kunci : Penganggaran, Organisasi Nirlaba, Perencanaan & Kontrol, Penganggaran Berbasis Kinerja, Proses Penganggaran Rosmita Rasyid, Dra., M.M., Ak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 05 May 2021 03:26
Last Modified: 05 May 2021 03:26
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/27776

Actions (login required)

View Item View Item