Pengaruh Terpaan Berita Pemerkosaan Melalui Televisi Terhadap Kecemasan Orang Tua Di Rw.03, Kelurahan Wijaya Kusuma, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat

Mintardjo, Anggreni Oktavia (2017) Pengaruh Terpaan Berita Pemerkosaan Melalui Televisi Terhadap Kecemasan Orang Tua Di Rw.03, Kelurahan Wijaya Kusuma, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANEGARA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai pengaruh terpaan berita pemerkosaan terhadap kecemasan orang tua di RW.03, Kelurahan Wijaya Kusuma, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Tujuan daripada penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh menonton berita pemerkosaan terhadap kecemasan orang tua di RW.03, Kelurahan Wijaya Kusuma. Teori yang melandasi penelitian ini yaitu teori kultivasi. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Metode yang digunakan adalah metode survei dengan menggunakan kuesioner. Populasi penelitian diperoleh sebanyak 5.172 orang dan diperoleh sampel sebanyak 99 orang berdasarkan hasil perhitungan rumus Yamane. Teknik pengumpulan data dengan melakukan penyebaran kuesioner, wawancara, dan studi pustaka. Hasil penelitian diperoleh dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana dan uji t. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh persamaan regresi linier adalah Y = 8,453 + 0,52X dengan nilai signifikansi sebesar 0,001 yang berarti H_1 diterima yang menyatakan terdapat pengaruh signifikan terpaan berita pemerkosaan terhadap tingkat kecemasan orang tua. Diketahui terpaan media yang dirasakan orang tua adalah rendah dengan frekuensi dan durasi menonton rendah namun atensi yang tinggi. Sedangkan dampak kecemasan yang dirasakan orang tua lebih secara psikologis.Kata kunci :Terpaan Media, Kultivasi, Kecemasan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Terpaan Media,Kultivasi,Kecemasan
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 04 Jul 2018 04:20
Last Modified: 04 Jul 2018 04:20
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/2778

Actions (login required)

View Item View Item