Pelaksanaan Prinsip Pembalikan Beban Pembuktian Tindak Pidana Pencucian Uang

Lumenta, Lydia Anatheressa (2018) Pelaksanaan Prinsip Pembalikan Beban Pembuktian Tindak Pidana Pencucian Uang. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
COVER.pdf

Download (181kB)
[img] Text
TANDA PERSETUJUAN SKRIPSI SIAP UJI.pdf

Download (230kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI.pdf

Download (208kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (191kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (184kB)

Abstract

Tindak Pidana Pencucian Uang menganut Prinsip Pembalikan Beban Pembuktian. Pada Pasal 77 Undang-Undang Tindak Pidana Pencucian Uang mewajibkan Terdakwa untuk membuktikan asal usul harta kekayaannya. Prinsip Pembalikan Beban Pembuktian artinya Terdakwa oleh karena kekhususannya diberikan beban pembuktian yang sebelumnya ada pada Jaksa Penuntut Umum, sehingga beban pembuktian berpindah dari Jaksa Penuntut Umum kepada Terdakwa. Namun Pasal 66 Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana menyatakan bahwa Terdakwa tidak dibebani beban pembuktian dimana pasal ini merupakan penjelmaan dari Asas Presumtion Of Innocence atau Praduga Tak Bersalah. Pandangan terhadap asas ini dikaitkan dengan prinsip pembalikan beban pembuktian adalah dijadikan sebuah pengecualian dimana terhadap kasus-kasus tertentu pembalikan beban pembuktian tidak dianggap sebagai pelanggaran Hak Terdakwa yang meliputi asas nonself-inscrimination dimana Terdakwa dilarang memberikan keterangan yang memberatkan dirinya, to remain silent yang dikenal dari peristiwa Miranda Rules/Miranda Warning, dan Presumtion of Innoncence. Mekanisme Pembalikan Beban Pembuktian antara Tindak Pidana Pencucian Uang dengan Tindak Pidana Korupsi ditekankan pada perbedaan dimana dalam Tindak Pidana Pencucian Uang prinsip pembalikan beban pembuktian adalah suatu kewajiban sementara dalam Tindak Pidana Korupsi merupakan Hak Terdakwa. Pelaksanaan prinsip ini dalam persidangan dilakukan dengan cara-cara yang berbeda dalam praktiknya namun pada dasarnya sama dengan persidangan tindak pidana yang lainnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Hery Firmansyah, S.H., M.Hum., M.PA
Uncontrolled Keywords: Pencucian Uang, Beban Pembuktian, Pembalikan Beban Pembuktian
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: FH Perpus
Date Deposited: 05 May 2021 04:18
Last Modified: 05 May 2021 04:18
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/27790

Actions (login required)

View Item View Item