Pengaruh Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasi Terhadap Turnover Intention Karyawan Pada PT Sinar Asia Perkasa Di Jakarta

Thalib, Joshua Dominic (2021) Pengaruh Kepuasan Kerja dan Komitmen Organisasi Terhadap Turnover Intention Karyawan Pada PT Sinar Asia Perkasa Di Jakarta. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pergantian karyawan merupakan persoalan yang penting bagi perusahaan dan karyawan. Salah satu faktor yang mendorong terjadinya turnover intention yaitu kepuasan kerja dan komitmen organisasi. Kepuasan kerja merupakan cara pandang karyawan atas pekerjaannya yang bersifat positif maupun negative. Komitmen organisasional dapat menimbulkan kepuasan kerja pada karyawan. Dengan meningkatkan kepuasan kerja dan komitmen organsiasi karyawan adalah kunci suksesnya organisasi bisni, hal tersebut merupakan dasar bagi perusahaan untuk melihat seperti apa keinginan karyawan, lingkungan kerja yang diinginkan dan dengan hal tersebut akan dapat menurunkan turnover intention. Penelitian ini memiliki dua tujuan, yang pertama yaitu untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap turnover intention dan yang kedua yaitu untuk mengetahui pengaruh komitmen organiasi terhadap turnover intention. Peneliti mengambil jumlah sampel sebanyak 76 responden dan penelitian data dianalisis dengan menggunakan analisis regresi ganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepuasan kerja berpengaruh negatif terhadap turnover intention dan komitmen organisasi berpengaruh negatif terhadap turnover intention. Pembimbing: Mei Ie, S.E., M.M.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 06 May 2021 04:44
Last Modified: 06 May 2021 04:44
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/28106

Actions (login required)

View Item View Item