Perlindungan Hukum terhadap Konsumen Transportasi Berbasis Online yang Menggunakan Driver Cadangan

Halim, Stefani Erlina (2018) Perlindungan Hukum terhadap Konsumen Transportasi Berbasis Online yang Menggunakan Driver Cadangan. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
cover .pdf

Download (154kB)
[img] Text
Tanda Persetujuan.pdf

Download (278kB)
[img] Text
tanda pengesahan.pdf

Download (248kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (68kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (60kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (92kB)

Abstract

Transportasi atau pengangkutan merupakan suatu hal yang penting dalam kehidupan sehari-hari termasuk transportasi online. Transportasi online muncul karena adanya kemajuan teknologi tetapi sampai saat ini belum ada peraturan yang jelas termasuk peraturan mengenai driver cadangan. Bagaimana tanggung jawab perusahaan transportasi berbasis online terhadap konsumen yang menggunakan driver cadangan; dan bagaimana perlindungan hukum terhadap konsumen pengguna jasa transportasi berbasis online yang menggunakan driver cadangan merupakan permasalahan yang dibahas. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian hukum normatif yang bersifat deskriptif, dengan menggunakan data sekunder dan data primer sebagai data penunjang dengan pendekatan undang-undang. Hasil penelitian menggambarkan bahwa konsumen transportasi online yang menggunakan driver cadangan tidak dapat dimintakan pertanggung jawaban kepada perusahaan transportasi berdasarkan Pasal 19 UUPK dan Pasal 192 UULLAJ, karena pelaku usahanya bukanlah perusahaan angkutan umum melainkan perusahaan berbasis aplikasi. Transportasi online juga tidak memberikan perlindungan hukum kepada penumpang yang menggunakan driver cadangan, untuk itu penumpang hanya dapat menuntut berdasarkan Pasal 1365 KUHPerdata. Sebaiknya pemerintah melakukan revisi terhadap UULLAJ dengan menambahkan ketentuan terkait dengan transportasi online terutama mengenai driver cadangan sehingga transportasi online dapat mempergunakan ketentuan tanggung jawab pengangkut yang terdapat didalam UULLAJ dan perusahaan transportasi online harus memberikan perlindungan hukum untuk menjamin kepastian hukum terhadap konsumennya dengan membuat peraturan transportasi online serta sanksi kepada pengemudi yang meminjamkan aplikasinya kepada pengemudi lain, sehingga tidak ada lagi driver cadangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Dra. Siti Nurbaiti, S.H., M.H.
Uncontrolled Keywords: Perlindungan Konsumen, Transportasi Online, Driver Cadangan
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: FH Perpus
Date Deposited: 19 May 2021 05:45
Last Modified: 19 May 2021 05:45
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/28924

Actions (login required)

View Item View Item