GAMBARAN KADAR HIDRASI KULIT DERMATITIS ATOPIK ANAK DI POLI KULIT DAN KELAMIN RUMAH SAKIT SUMBER WARAS

TABITHA, RIBKA (2019) GAMBARAN KADAR HIDRASI KULIT DERMATITIS ATOPIK ANAK DI POLI KULIT DAN KELAMIN RUMAH SAKIT SUMBER WARAS. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dermatitis atopik (DA) adalah kondisi kulit inflamasi kronis yang ditandai oleh xerosis dan pruritus. Xerosis pada DA diakibatkan karena menurunnya Natural Moisturizing Factor (NMF) yang akan mengubah kadar hidrasi kulit. Kadar hidrasi kulit dapat diukur dengan menggunakan korneometer.Berdasarkan penelitian oleh Kelompok Studi Dermatologi Anak Indonesia (KSDAI), jumlah penderita DA meningkat dan menempati peringkat pertama dari 10 penyakit kulit anak. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kadar hidrasi kulit pada anak yang menderita DA. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan desain potong lintang.Subjek penelitian ini adalah 43 anak yang menderita DA di Poli Kulit dan Kelamin Rumah Sakit Sumber Waras. Pada penelitian ini didapatkan kadar hidrasi kulit yang sangat kering (100%) pada lokasi yang gatal, dan pada lokasi kulit yang tidak gatal didapatkan sebanyak 25 (58.1%) subjek penelitian dengan kadar hidrasi kulit yang sangat ker ing, 9 (20.9%) subjek penelitian dengan kadar hidrasi kulit yang kering, 9(20.9%) sub jek penelitian dengan kadar hidrasi kulit yang normal, dan tidak didapatkan subjek penelitian dengan kadar hidrasi kulit yang lembab maupun sangat lembab. Pada penelitian ini didapatkan hasil terbanyak adalah kadar hidrasi kulit sangat kering pada anak yang menderita DA.Penggunaan pelembab membantu menjaga kadar hidrasi kulit dan mengurangi penggunaan topikal kortikosteroid pada anak-anak yang menderita DA.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Wijayadi, Linda Yulianti
Uncontrolled Keywords: dermatitis atopik,hidrasi kulit,korneometer,xerosis
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: FK Perpus
Date Deposited: 28 May 2024 01:50
Last Modified: 28 May 2024 01:50
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/29016

Actions (login required)

View Item View Item