PROPORSIDEGENERASIDISKUS INTERVERTEBRALS LUMBAL DENGAN KELUHAN NYERIPUNGGUNG BAWAH DI RUMAH SAKIT ROYAL TARUMA BERDASARKAN RADIOGRAFI KONVENSIONAL VERTEBRA LUMBOSAKRAL

JEFFREY, JEFFREY (2020) PROPORSIDEGENERASIDISKUS INTERVERTEBRALS LUMBAL DENGAN KELUHAN NYERIPUNGGUNG BAWAH DI RUMAH SAKIT ROYAL TARUMA BERDASARKAN RADIOGRAFI KONVENSIONAL VERTEBRA LUMBOSAKRAL. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Proses degeneratif seperti degenerasi diskus intervertebralis lumbal dapat menjadi penyebab timbulnya nyeri punggung bawah (low hack pain/LEP). Bahkan lebih lanjut degenerasi diskus intervertebralis diperkirakan menjadi penyebab dari 39% kasus LBP kronik yang timbul tanpa adanya kelainan pada bentuk dan stabilitas tulang belakang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui proporsi degenerasi diskus intervertebralis lumbal pada pasien dengan keluhan nyeri punggung bawah di Rumah Sakit Royal Taruma berdasarkan radiografi konvensional vertebra lumbosakral. Penelitian ini berupa penelitian deskriptif dengan metode cross sectional yang dilakukan terhadap 42 subjek. Data diperoleh melalui rekam medis foto polos X-ray pasien dengan keluhan LBP dan penilaian adanya degenerasi diskus intervertebralis seperti penyempitan ruang diskus intervertebralis dengan atau tanpa disertai pembentukan osteofit dan vacuum phenomenon.Hasil dari penelitian ini didapatkan proporsi degenerasi diskus intervertebralis lumbal pada pasien dengan keluhan nyeri punggung bawah di Rumah Sakit Royal Taruma berdasarkan radiografi konvensional vertebra lumbosakral sebanyak 32 (76.2%) orang dengan distribusi penyebaran jenis kelamin perempuan sebanyak 19 orang dan laki-laki sebanyak 13 orang dengan proporsi umur sebanyak 15 orang berusia <50 tahun dan 17 orang berusia >50 tahun.Mayoritas lokasi degenerasi diskus terletak pada vertebra L4-L5 dan L5-SI dan gambaran degenerasi berupa penyempitan diskus, pembentukan spur dan vacuum phenomenon.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Widjaya, Inge Friska
Uncontrolled Keywords: nyeri punggung bawah, degenerasi diskus invertebralis, radiografi lumbosakral.
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: FK Perpus
Date Deposited: 27 May 2024 14:31
Last Modified: 27 May 2024 14:31
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/29547

Actions (login required)

View Item View Item