PENGARUH RETURN ON EQUITY (ROE), PRICE TO BOOK VALUE (PBV), DAN DEBT TO EQUITY RATIO (DER) TERHADAP RETURN SAHAM

Natalia, Christina (2011) PENGARUH RETURN ON EQUITY (ROE), PRICE TO BOOK VALUE (PBV), DAN DEBT TO EQUITY RATIO (DER) TERHADAP RETURN SAHAM. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANAGARA.

[img] Text
Christina Natalia 125070388 JA.pdf

Download (83kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh Return on Equity (ROE), Price to Book Value (PBV), dan Debt to Equity Ratio (DER) terhadap Return Saham. Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan go public manufaktur yang menerbitkan saham biasa, mempunyai return saham, dan terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dari tahun 2007 sampai tahun 2009. Total sampel dalam penelitian ini adalah 31 perusahaan. Analisis data dilakukan dengan uji normalitas, uji asumsi klasik, dan pengujian hipotesis dengan metode regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Return on Equity (ROE), Price to Book Value (PBV), dan Debt to Equity Ratio (DER) secara serempak berpengaruh positif signifikan terhadap Return Saham, pada uji t (parsial) Price to Book Value (PBV) berpengaruh signifikan terhadap Return Saham. Sedangkan Return on Equity (ROE) dan Debt to Equity Ratio (DER) tidak berpengaruh signifikan terhadap Return Saham.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 15 Jun 2021 07:15
Last Modified: 18 Aug 2023 06:17
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/31118

Actions (login required)

View Item View Item