PENGARUH ASSET TANGIBILITY, NON DEBT TAX SHIELD, LIQUIDITY, PROFITABILITY, FIRM SIZE, DAN GROWTH TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA INDUSTRI MANUFAKTUR YANG LISTING DI BEI TAHUN 2016-2018

Devina, Devina (2020) PENGARUH ASSET TANGIBILITY, NON DEBT TAX SHIELD, LIQUIDITY, PROFITABILITY, FIRM SIZE, DAN GROWTH TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA INDUSTRI MANUFAKTUR YANG LISTING DI BEI TAHUN 2016-2018. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANAGARA.

[img] Text
DEVINA- 125160003 JA.pdf

Download (863kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah melakukan pengujian secara empiris tentang pengaruh dari asset tangibility, non debt tax shield, liquidity, profitability, firm size, dangrowthterhadap struktur modal pada industri manufaktur yang listing di Bursa Efek Indonesia. Serangkaian pengujian yang dilakukan dengan bantuan alat analisis E-views menunjukkan bahwa model persamaan yang paling tepat digunakan adalah model fixed effect. Penelitian ini menggunakan populasi perusahaan manufaktur yang terdaftar tiga tahun berturut-turut dari tahun 20162018 di BEI. Sampel yang digunakan sebanyak 108 perusahaan manufaktur (324 data) menggunakan metode pengambilan sampel non probability sampling dengan teknik purposive sampling. Hasil uji hipotesis secara parsial menunjukkan bahwa variabel liquidity dan profitability berpengaruh negatif signifikan, sedangkan variabel asset tangibility, non debt tax shield, firm size, dan growth berpengaruh negatif namun tidak signifikan. Kata kunci: capital structure, asset tangibility, non debt tax shield, liquidity, profitability, firm size, growth

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 29 Jun 2021 07:25
Last Modified: 22 Jun 2023 02:43
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/31367

Actions (login required)

View Item View Item