Koperasi Pekerja Film Indonesia

Angela, Angela (2019) Koperasi Pekerja Film Indonesia. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
315150040_ANGELA_01 Cover.pdf

Download (197kB)
[img] Text
315150040_ANGELA_02 Lembar Pengesahan.pdf

Download (194kB)
[img] Text
315150040_ANGELA_03 Abstrak.pdf

Download (630kB)

Abstract

Era kebangkitan industri perfilman Indonesia empat tahun belakangan digerakkan olch prilaku konsumtif millennial terhadap hiburan. Sckalipun industri ini memiliki konsistensi pertumbuhan dan potensi berkembang yang sangat besar ke depannya, tantangan dan peluang tetap mewarnai perjalanan industri perfilman Indonesia. Tantangan dan peluang yang dihadapi oleh industri ini perlu difasilitasi dengan wadah kerjasama berupa koperasi yang cocok dengan sifat millennial Indonesia yaitu confidence, creative, dan connected. Dalam menjalani kegiatan berkoperasi, Koperasi Pckerja Film Indonesia mewadahi, memfasilitasi, dan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan aspek pendidikan, produksi, distribusi, dan eksibisi film. Hal ini diterjemahkan ke dalam program ruang berupa kantor koperasi, galeri, perpustakaan, ruang seminar, kelas, multi-function hall, amphiteater, toko souvenir dan cafe & bar. Memadukan derap para produsen film se-Indonesia dengan memperlengkapi para pekerja film dengan pengetahuan dan keahlian yang mumpuni dan membuka peluang kerjasama sebesar-besarnya menjadi fokus utama Koperasi Pekerja Film Indonesia. Segala kegiatan disepakati dan diawasi bersama. Segala modal, keuntungan dan kerugian pun menjadi tanggung jawab bersama. Metode perancangan yang digunakan adalah tipologi. Lokasi tapak terpilih adalah: Taman Ismail Marzuki yang berada di Cikini, Jakarta Pusat. Permasalahan crossing sirkulasi antara pejalan kaki dan kendaraan dijawab melalui konsep permeabilitas yang diusung bangunan. Menghadirkan aktivitas yang merangkul masyarakat umum pun turut dihadirkan di sepanjang alur sirkulasi publik yang ada di bangunan. Total luas lahan adalah 6,525me dan total luas bangunan adalah 18,332m?. Dengan keberadaan Koperasi Pekerja Film Indonesia, diharapkan terwujud industri perfilman Indonesia yang berjaya di negara sendiri dengan menjunjung kerjasama dan kebersamaan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 06 Jul 2021 16:35
Last Modified: 30 Jul 2021 04:07
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/31600

Actions (login required)

View Item View Item