Komunikasi Politik Megawati Dalam Membangun Brand Image Partai

Budiman, Jofanny (2018) Komunikasi Politik Megawati Dalam Membangun Brand Image Partai. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Abstract PDIP atau Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan merupakan salah satu partai politik yang berperan penting dalam kemajuan dunia politik di Indonesia. Salah satu tokoh yang berperan penting sebagai juru bicara dan penggagas PDIP adalah Megawati Soekarnoputri. Komunikasi menjadi salah satu aspek dan juga faktor penting dalam penyampaian pesan politik di dalam suatu partai politik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komunikasi politik Megawati dalam membangun brand image PDIP, sebagai Ketua Umum PDIP yang juga berperan penting sebagai wajah dari partai politik ini. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus. Konsep yang digunakan dalam penelitian ini, diantaranya seperti ilmu politik, komunikasi politik, partai politik dan juga brand image. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Megawati Soekarnoputri merupakan sosok yang tegas dan demokratis dalam menyampaikan pesan politik. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa komunikasi politik yang dilakukan oleh Megawati Soekarnoputri selaku pemimpin partai cukup baik dalam membangun brand image dari PDIP. Keywords Komunikasi Politik; Brand Image; Megawati; PDIP

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: FIKOM Perpus
Date Deposited: 25 Aug 2021 03:30
Last Modified: 25 Aug 2021 03:30
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/31671

Actions (login required)

View Item View Item