Studi Komunikasi Budaya di Kota Padang (Akulturasi Budaya Minangkabau Pada Etnis Tionghoa di Kota Padang)

Sjofjan, Kezia Natalia (2018) Studi Komunikasi Budaya di Kota Padang (Akulturasi Budaya Minangkabau Pada Etnis Tionghoa di Kota Padang). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Abstract Penelitian berjudul Studi Komunikasi Budaya Di Kota Padang (Akulturasi Budaya Minangkabau Pada Etnis Tionghoa di Kota Padang) ini dilakukan untuk mengetahui akulturasi budaya Minangkabau pada etnis Tionghoa di kota Padang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif melalui metode fenomenologi. Penelitian akan menggunakan wawancara semi terstruktur terhadap lima informan etnis Tionghoa. Data penelitian yang diperoleh bersumber dari wawancara, observasi dan studi pustaka. Teori yang digunakan dalam penelitian adalah elemen budaya dari Larry A. Samovar, Richard E. Porter dan Edwin R. McDaniel yakni sejarah, agama, nilai, organisasi sosial dan bahasa. Penelitian ini menemukan adanya akulturasi budaya Minangkabau pada etnis Tionghoa di kota Padang yakni bahasa, organisasi sosial, nilai dan sejarah yang terjadi karena adanya interaksi sosial dan saling keterbukaan antara etnis Minangkabau dan etnis Tionghoa. Keywords Komunikasi Budaya; Akulturasi Budaya; Etnis Tionghoa

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: FIKOM Perpus
Date Deposited: 25 Aug 2021 03:31
Last Modified: 25 Aug 2021 03:31
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/31674

Actions (login required)

View Item View Item