Perancangan Interior Bidang Botani, Pusat Penelitian Biologi – LIPI di Cibinong

Suhendro, Tan Shaella (2020) Perancangan Interior Bidang Botani, Pusat Penelitian Biologi – LIPI di Cibinong. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
615130137_Tan Shaella Suhendro_03 Lembar Pernyataan.pdf

Download (55kB)
[img] Text
615130137_Tan Shaella Suhendro_02 Lembar Pengesahan.pdf

Download (92kB)
[img] Text
615130137_Tan Shaella Suhendro_01 Cover.pdf

Download (91kB)
[img] Text
615130137_Tan Shaella Suhendro_06 Daftar Isi.pdf

Download (198kB)
[img] Text
615130137_Tan Shaella Suhendro_04 Kata Pengantar.pdf

Download (93kB)
[img] Text
615130137_Tan Shaella Suhendro_05 Abstrak.pdf

Download (71kB)

Abstract

Letak Indonesia secara geologi menyebabkan negara beriklim tropis tersebut memiliki tanah yang subur dan dilimpahi beragam flora. Sayangnya, Indonesia telah mengalami penurunan lahan hutan yang dapat mengancam keberadaan flora tersebut. Dampaknya, kondisi ekosistem menjadi tidak seimbang. Ditambah lagi, perkembangan ekonomi menyebabkan masyarakat kurang memperhatikan lingkungan sekitar. Bidang Botani, Pusat Penelitian Biologi adalah bagian dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) yang memfokuskan kegiatan pada konservasi dan penelitian tumbuh-tumbuhan. Bidang ini juga membawahi ‘Herbarium Bogoriense’ yang menyimpan spesimen tumbuhan dari kawasan Malesiana. Kegiatan penelitian dan konservasi tersebut tentu memiliki peranan yang besar dalam melestarikan dan memanfaatkan lingkungan. Untuk dapat bekerja dengan maksimal, personil Bidang Botani membutuhkan lingkungan kerja yang dapat mendukung kinerja mereka. Perancangan interior dapat mewujudkan lingkungan kerja yang dapat mempengaruhi kinerja personil Bidang Botani secara positif. Laporan ini disusun untuk mencetuskan ide pengembangan sarana pusat penelitian melalui sebuah perancangan interior. Data mengenai tinjauan pusat penelitian dikumpulkan melalui studi literatur. Sedangkan, data mengenai objek perancangan, yaitu Bidang Botani, Pusat Penelitian Biologi - LIPI dikumpulkan melalui observasi lapangan. Interior yang dirancang agar dapat menggambarkan hutan hujan tropis dicapai dengan menerapkan bentuk dan warna dari unsur-unsur hutan hujan tropis. Dengan demikian, masyarakat akan merenungkan potensi keanekaragaman flora di Indonesia dan pentingnya keberadaan sumber potensi tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Seni Rupa dan Desain
Divisions: Fakultas Seni Rupa dan Desain > Desain Interior
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 23 Jul 2021 16:24
Last Modified: 23 Jul 2021 16:24
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/31919

Actions (login required)

View Item View Item