Perancangan Interior Sarana Pengembangan Industri Kreatif SMESCO Indonesia

Hu, Jacqueline Seraphine (2018) Perancangan Interior Sarana Pengembangan Industri Kreatif SMESCO Indonesia. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
615140049_Jacqueline Seraphine Hu_01 Cover.pdf

Download (77kB)
[img] Text
615140049_Jacqueline Seraphine Hu_05 Abstrak.pdf

Download (9kB)

Abstract

Industri kreatif lokal merupakan salah satu cara untuk mempertunjukkan hasil tangan dan budaya Indonesia. Untuk memastikan bahwa industri kreatif dalam negeri memiliki wadah untuk menampung dan menyalurkan hasilnya lebih luas, maka kebutuhan yang dimiliki haruslah sebanding dengan wadah pelayanan yang disediakan. Bangunan Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah merupakan suatu sarana untuk mengembangkan usaha-usaha yang dimulai sendiri agar dapat menjadi usaha yang mantap. Indonesia memiliki 1,65% dari penduduknya yang menjadi pengusaha sendiri atau entrepreneur sedangkan untuk standar suatu negara yang kuat secara ekonomi adalah 5%. Jadi, SMESCO Indonesia memiliki tujuan untuk membantu mencapai tujuan itu. Bangunan SMESCO Indonesia pun masih memerlukan pengolahan desain interior yang lebih tepat dan menarik pada bagian layout, elemen interior, furniture, pencahayaan, dan signage-nya. Dengan melihat pentingnya pengaruh dari perancangan interior pada bangunan ini, maka SMESCO Indonesia dipilih untuk dirancang dengan tujuan agar dapat meningkatkan kenyamanan dan kemudahan bagi para penggunanya. Pada perancangan ini, pengumpulan data dilakukan melalui survei lapangan dan studi literatur. Konsep perancangannya akan menerapkan gaya modern dengan tema “The Welcome Dance”

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Seni Rupa dan Desain
Divisions: Fakultas Seni Rupa dan Desain > Desain Interior
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 28 Jul 2021 09:45
Last Modified: 28 Jul 2021 09:45
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/32037

Actions (login required)

View Item View Item