Perancangan Interior Puncak Pass Resort

Tanbri, Nasya Uyana (2018) Perancangan Interior Puncak Pass Resort. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
615140141_Nasya Uyana Tanbri_05 Abstrak.pdf

Download (101kB)
[img] Text
615140151_Nasya Uyana Tanbri_01 Cover.pdf

Download (89kB)

Abstract

Perancangan interior Puncak Pass Resort ini bertujuan untuk mengakomodasi pengunjung atau tamu hotel resort ini. Kelebihan yang dimiliki oleh hotel resort ini tidak hanya pelayanannya tetapi juga memiliki kelebihan pada suasana dan pemandangannya. Metode desain yang digunakan dibagi menjadi tiga tahap.Tahap pertama adalah tahap pengumpulan data, meliputi: studi literature mengenai hotel resort, fasilitas-fasilitas hotel resort dan sejarah hotel resort dan juga studi pembanding pada bangunan dengan kesamaan fungsi. Tahap kedua adalah analisa data dengan berdasarkan persyaratan khusus pada hotel resort meliputi program ruang, sistem sirkulasi, sistem keamanan. Hasil analisa data tersebut kemudian ketahap selanjutnya yaitu tahap ketiga dengan mengkombinasikan tahap kedua dengan konsep perancangan berdasarkan pendekatan terpilih. Dari proses analisa data tersebut dihasilkan sebuah perancangan interior Puncak Pass Resort dengan konsep Modern Heritage. Pemilihan konsep Modern Heritage untuk diterapkan pada Puncak Pass Resort ini berdasarkan konsep motto hotel ini sendiri yaitu “A Truly Heritage Hotel & Restaurant”. Konsep dari modern heritage diaplikasikan dengan memasukkan unsur bentuk, estetika, motif hingga material. Aplikasi tersebut diwujudkan dalam bentuk dan motif vertikal dan horizontal yang tegas dan clean mencermikan konsep modern dan material kayu serta skema warna yang identik dengan heritage dikombinasikan dengan unsur nature dengan material-material alam serta penggunaan dekorasi tanaman asli dan artificial untuk memberikan kesan alam.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Seni Rupa dan Desain
Divisions: Fakultas Seni Rupa dan Desain > Desain Interior
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 30 Jul 2021 16:05
Last Modified: 30 Jul 2021 16:05
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/32143

Actions (login required)

View Item View Item