Perancangan sistem pintu otomatis berdasarkan pengukuran suhu tubuh berbasis arduino

Donny, Donny (2021) Perancangan sistem pintu otomatis berdasarkan pengukuran suhu tubuh berbasis arduino. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
525170012_Donny_Cover.pdf

Download (32kB)
[img] Text
525170012_Donny_Lembar Pengesahan.pdf

Download (77kB)
[img] Text
525170012_Donny_Lembar Pernyataan.pdf

Download (24kB)
[img] Text
525170012_Donny_Kata Pengantar.pdf

Download (85kB)
[img] Text
525170012_Donny_Abstrak.pdf

Download (11kB)
[img] Text
525170012_Donny_Daftar Isi.pdf

Download (62kB)
[img] Text
525170012_Donny_Bab 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (244kB)
[img] Text
525170012_Donny_Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (513kB)
[img] Text
525170012_Donny_Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
525170012_Donny_Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (166kB)
[img] Text
525170012_Donny_Bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (28kB)
[img] Text
525170012_Donny_Daftar Pustaka.pdf

Download (83kB)
[img] Text
525170012_Donny_Lampiran.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

COVID-19 merupakan sebuah virus yang sekarang ini sedang menjadi wabah yang menimpa seluruh dunia. COVID-19 memiliki gejala seperti batuk, sesak napas, dan demam dengan suhu tubuh yang tinggi. Dalam upaya pencegahan penyebarannya, dilakukan pengukuran suhu tubuh kepada pengunjung menggunakan alat seperti kamera thermal dan infrared termometer. Infrared termometer dapat diintegrasikan dengan sebuah pintu geser dan Android untuk membuat sistem pintu otomatis. Pintu geser tersebut dapat membuka dan menutup secara otomatis berdasarkan pengukuran suhu tubuh pengunjung dan dapat dikembangkan dengan bantuan aplikasi smartphone. Maka dari itu, sistem pintu otomatis berdasarkan pengukuran suhu tubuh ini dirancang. Sistem ini dibuat dalam sebuat maket dengan dimensi 42 cm × 22 cm × 20 cm. Sistem pintu otomatis ini menggunakan sensor ultrasonik HC-SR04 sebagai pendeteksi perubahan ketinggian di depan pintu, sensor suhu MLX90614 sebagai pengukur suhu, Arduino MEGA sebagai modul pengolah utama, motor DC sebagai penggerak pintu, motor driver sebagai pengontrol arah gerak pintu, limit switch sebagai pembatas berhentinya pintu, modul MP3 sebagai media notifikasi terhadap hasil pengukuran suhu, modul Wi-Fi untuk koneksi antara sistem dengan aplikasi telegram, layar LCD 16 × 2 dan aplikasi telegram sebagai media notifikasi untuk menampilkan hasil pengukuran suhu. Pengujian terhadap keseluruhan sistem dilakukan pada tiga macam posisi dan tiga level suhu yang berbeda. Tiga posisi ini terdiri dari di depan pintu, di samping kiri pintu, dan di samping kanan pintu. Sedangkan tiga level suhu ini terdiri dari suhu normal, suhu rendah dan suhu tinggi. Berdasarkan tiga macam posisi objek dan tiga level suhu tersebut didapatkan kesimpulan pintu terbuka pada saat posisi objek di depan pintu pada suhu normal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: COVID-19, infrared termometer, otomatisasi, pintu geser, sensor suhu MLX90614
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 17 Sep 2021 04:17
Last Modified: 17 Sep 2021 04:17
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/32619

Actions (login required)

View Item View Item