PERAN INTERAKSI SIMBOLIK DALAM PERENCANAAN KOMUNIKASI PEMASARAN DIGITAL (Studi Kasus pada Instagram @digitalsuplaiindonesia)

GAUTAMA, ERIC (2022) PERAN INTERAKSI SIMBOLIK DALAM PERENCANAAN KOMUNIKASI PEMASARAN DIGITAL (Studi Kasus pada Instagram @digitalsuplaiindonesia). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Perkembangan industri digital dalam satu dekade terakhir berujung pada pelaku usaha yang ikut terbawa arus digitalisasi dalam segala bidang usaha, mulai dari bidang makanan, pariwisata, transportasi, hingga jasa sekalipun. Fenomena ini yang menjadikan komunikasi pemasaran digital semakin marak akhir-akhir ini. Bagi praktisi dalam dunia pemasaran, tentu hal ini menjadi suatu jalan terang untuk dapat memasarkan produk perusahaan lebih efektif melalui internet. Namun yang menjadi permasalahan adalah apakah komunikasi pemasaran yang dilakukan apakah sudah mempertimbangkan beberapa aspek penting seperti aspek Interaksi Simbolik yang merupakan esensi daripada kehidupan bermasyarakat. Berdasarkan fenomena ini maka peneliti tertarik untuk meneliti lebih lanjut bagaimana peran interaksi simbolik dalam perencanaan komunikasi pemasaran digital yang dilakukan oleh PT Digital Suplai Indonesia melalui Instagram. Pendekatan penelitian ini ialah pendekatan penelitian kualitatif dengan metode penelitian studi kasus eksploratoris. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, observasi, studi kepustakaan, dan dokumentasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana Interaksi Simbolik berperan dalam proses perencanaan komunikasi pemasaran digital yang dilakukan oleh suatu perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Interaksi Simbolik berperan signifikan dalam perencanaan komunikasi pemasaran digital, terdeskripsi melalui adanya proses brainstorming, mempertimbangkan refleksi diri melalui pandangan orang lain, dan penggunaan warna serta logo simbolis. Kata Kunci : Komunikasi Pemasaran, Digital marketing, Interaksi Simbolik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: FIKOM Perpus
Date Deposited: 01 Mar 2022 04:53
Last Modified: 01 Mar 2022 04:56
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/34105

Actions (login required)

View Item View Item