Gambaran Kualitas Hidup Keluarga yang Memiliki Anak dengan Gangguan Pemusatan Perhatian dan Hiperaktivitas

Leonardi, Vitri Wulandri (2022) Gambaran Kualitas Hidup Keluarga yang Memiliki Anak dengan Gangguan Pemusatan Perhatian dan Hiperaktivitas. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Text (1).pdf

Download (2MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan kualitas hidup keluarga yang memiliki anak dengan gangguan pemusatan perhatian dan hiperaktivitas. Penelitian ini melibatkan 96 partisipan yang memiliki anggota keluarga dengan GPPH atau yang biasa dikenal dengan Attention Deficit Hyperactive Disorder (ADHD). Partisipan dari penelitian ini adalah salah satu dari anggota keluarga (ayah/ ibu/ saudara kandung) dari individu dengan GPPH. Penelitian ini menggunakan teknik pengambilan purposive sample. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini merupakan alat ukur Family Quality of Life Beach Center On Disability (2012) (25 item, α = .956) untuk mengukur kualitas hidup keluarga yang sudah diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia. Dimensi dalam alat ukur ini ada 5 dengan hasil reratanya yaitu: (a) interaksi keluarga, (b) pengasuhan anak, (c) kesejahteraan emosional, (d) kesejahteraan fisik dan materi, dan (e) dukungan terkait dengan disabilitas. Data dianalisa dengan membandingkan nilai rerata per dimensi dengan mean hipotesis 2,5 dan mean empiric 3.1680. Hasil utama dari penelitian ini menunjukkan bahwa dimensi interaksi keluarga dan dimensi dukungan terkait dengan diabilitas adalah yang tertinggi sedangkan yang terendah adalah dimensi kesejahteraan emosional tetapi tetap memiliki hasil yang tinggi pada reratanya. Mayoritas partisipan dapat dikategorikan memiliki kualitas hidup keluarga yang tinggi karena interaksi dalam keluarga, dan dukungan yang diberikan dari keluarga dan lingkungan juga sangat baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Widya Risnawaty, M.Psi., Psi.
Uncontrolled Keywords: kualitas hidup keluarga, keluarga, gangguan pemusatan perhatian dan hiperaktivitas
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 08 Jun 2022 04:17
Last Modified: 08 Jun 2022 04:17
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/35923

Actions (login required)

View Item View Item