HUBUNGAN KONSEP DIRI DAN PERILAKU KONSUMTIF PRODUK KOSMETIK PADA REMAJA PUTERI

NURDIANI, HALVINI (2022) HUBUNGAN KONSEP DIRI DAN PERILAKU KONSUMTIF PRODUK KOSMETIK PADA REMAJA PUTERI. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Fulltext-1-13 (1).pdf

Download (636kB)

Abstract

Konsep diri merupakan salah satu faktor dari perilaku konsumtif tidak terkecuali remaja puteri dalam membeli produk kosmetik untuk menunjang penampilannya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan konsep diri terhadap perilaku konsumtif produk kosmetik pada remaja puteri. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode penelitian korelasional yang melibatkan 404 remaja puteri berusia 15-21 tahun. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik bivariate spearman correlation. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsep diri memiliki hubungan positif dan signifikan dengan perilaku konsumtif (r= 0.229 dan Sig (p) = 0.000, p<0.05). Arah korelasinya adalah positif yang menunjukkan bahwa semakin tinggi konsep diri maka perilaku konsumtif semakin tinggi produk kosmetik pada remaja puteri. Hasil uji per dimensi menujukkan bahwa dari lima dimensi hanya dua dimensi yang memiliki hubungan positif dan signifikan yaitu dimensi physical self, dan family self.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Meike Kurniawati, S.Psi., M.M. & Dra. Ninawati, M.M.
Uncontrolled Keywords: konsep diri, perilaku konsumtif produk kosmetik, remaja
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 08 Jun 2022 05:47
Last Modified: 08 Jun 2022 05:47
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/35931

Actions (login required)

View Item View Item