PENGARUH PENGALAMAN MEREK TERHADAP LOYALITAS MEREK PADA PRODUK MERCHANDISE KLUB SEPAK BOLA BALI UNITED DENGAN KEPUASAN DAN KETIDAKPASTIAN SEBAGAI VARIABEL MEDIASI

PRATAMA, YOHANES ARIEF (2022) PENGARUH PENGALAMAN MEREK TERHADAP LOYALITAS MEREK PADA PRODUK MERCHANDISE KLUB SEPAK BOLA BALI UNITED DENGAN KEPUASAN DAN KETIDAKPASTIAN SEBAGAI VARIABEL MEDIASI. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Yohanes Arief Pratama 115180018 JA.pdf

Download (623kB)

Abstract

One form of management developed in today's organizations is marketing management. Bali United is the first professional football club in Indonesia and Southeast Asia, also second in Asia after Guangzhou Evergrande, to be publicly traded after its shares were offered through the Indonesia Stock Exchange on 17 June 2019. PT Bali Bintang Sejahtera Tbk sold 2 billion shares of the total issued and paid-up capital after the initial public offering (IPO). The shares will be sold for between Rp 120 and Rp 180, respectively, and actually become Rp 175 at the launch of the IPO on June 10. For this reason, the company is required to increase brand loyalty by taking into account the variables of brand experience, satisfaction and uncertainty. Customers who are satisfied with their experience with products for brands from certain companies will increase the quality of loyalty given by customers to the company's brand and by satisfying the needs of customers from the brand experience, the value and quality of customer loyalty to the brand can be built by very good. With the establishment of a very good relationship between the customer and the company, the product will be increasingly in demand and eagerly awaited by its presence in the market because of the high enthusiasm of its vi enthusiasts in the community. . The purpose of this study was to determine the effect of brand experience on brand loyalty on merchandise for the Bali United football club with satisfaction and uncertainty as mediating variables. Researchers distributed questionnaires to all Bali United merchandise customers with a total sample of 200 respondents using purposive sampling. The data collection method used a survey method, namely by distributing 200 questionnaires with a structured 1-5 Likert scale given to the public / customers who had bought merchandise or knick-knacks sold by the Bali United football club through a Google form designed to obtain information. more specific. Data processing in this study using SmartPLS v.3.3.3. The results of this study are: (1) Brand experience has a positive and significant effect on brand loyalty on merchandise products of the Bali United football club. (2) Brand experience has a positive effect on brand loyalty with customer satisfaction as a mediating variable on the Bali United football club merchandise product. (3) Brand experience has a positive effect on brand loyalty with uncertainty as a mediating variable on the Bali United football club merchandise product. Based on the research that has been done, it is hoped that the company will seek additional ideas to create closer and closer relationships with customers, it also takes an attitude to pay more attention to each other's complaints or wishes from customers. Companies must also provide more improved services and maximize product quality. The company must ensure that every customer who has purchased or will buy any product, can experience a very happy and happy feeling with the satisfaction of all product segments produced, so that there is no opportunity for customers thinking of switching brands to other football teams. Keywords: Brand Experience, Brand Loyalty, Customer Satisfaction, Uncertainty. Salah satu bentuk manajemen yang dikembangkan dalam organisasi saat ini adalah manajemen pemasaran. Bali United adalah klub sepak bola profesional pertama di Indonesia dan Asia Tenggara, juga kedua di Asia setelah Guangzhou Evergrande, yang diperdagangkan secara publik setelah sahamnya ditawarkan melalui Bursa Efek Indonesia pada 17 Juni 2019. PT Bali Bintang Sejahtera Tbk melepas sebanyak 2 miliar saham dari total modal ditempatkan dan disetor setelah penawaran umum perdana (IPO). Saham yang akan dijual masing-masing antara Rp 120 dan Rp 180, dan benar-benar menjadi Rp 175 pada peluncuran IPO pada 10 Juni. Untuk itu pihak perusahaan dituntut untuk meningkatkan loyalitas merek dengan memperhatikan variabel pengalaman merek , kepuasan dan ketidakpastian. Pelanggan yang merasa puas atas pengalaman nya terhadap produk atas merek dari perusahaan tertentu akan meningkatkan kualitas dari loyalitas yang diberikan para pelanggan terhadap merek perusahaan tersebut dan dengan terpuaskannya kebutuhan para pelanggan dari pengalaman merek tersebut maka nilai dan kualitas dari loyalitas pelanggan atas merek tersebut dapat terbangun dengan sangat baik. Dengan terbangunnya hubungan yang sangat baik antara pelanggan dan perusahaan, maka produk akan semakin diminati dan ditunggu-tunggu kehadirannya di pasar karena antusias yang tinggi oleh peminatnya di masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengalaman merek terhadap loyalitas merek pada produk merchandise klub sepakbola Bali United dengan kepuasan dan ketidakpastian sebagai variabel mediasi. Peneliti menyebarkan kuesioner kepada seluruh pelanggan merchandise Bali United dengan jumlah sampel sebanyak 200 responden dengan menggunakan purposive sampling. Metode pengumpulan data menggunakan metode survey yaitu dengan penyebaran kuesioner sebanyak 200 dengan skala likert 1-5 yang telah terstruktur yang diberikan pada masyarakat / pelanggan yang pernah membeli produk merchandise atau pernak Pernik yang dijual oleh klub bola Bali United melalui Google form yang dirancang untuk mendapatkan informasi yang lebih spesifik . Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan SmartPLS v.3.3.3. Hasil dari penelitian ini yaitu : (1) Pengalaman merek berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas merek pada produk merchandise klub bola Bali United. (2) Pengalaman merek berpengaruh positif terhadap loyalitas merek dengan kepuasan pelanggan sebagai variabel mediasi pada produk merchandise klub bola Bali United. (3) Pengalaman merek berpengaruh positif terhadap loyalitas merek dengan ketidakpastian sebagai variabel mediasi pada produk merchandise klub bola Bali United. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, diharapkan agar perusahaan mencari ide tambahan untuk menciptakan hubungan yang lebih dekat dan erat dengan para pelanggan , dibutuhkan juga sikap untuk saling memperhatikan lebih lagi atas keluhan atatu keinginan dari pelanggan. Perusahaan juga harus memberikan pelayanan yang lebih di tingkatkan dan juga kualitas dari produk dimaksimalkan lebih lagi . perusahaan harus memastikan bahwa setiap pelanggan yang telah membeli atau akan membeli produk apapun , dapat mengalami perasaan yang sangat senang dan Bahagia dengan kepuasaan dari segala sekmen produk yang dihasilkan , sehingga tidak ada peluang untuk para pelanggan berfikiran untuk beralih merek ke tim sepakbola lainnya. Kata Kunci: Pengalaman Merek, Loyalitas Merek, Kepuasan Pelanggan, Ketidakpastian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 30 Jun 2022 08:11
Last Modified: 30 Jun 2022 08:11
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/36691

Actions (login required)

View Item View Item