Gambaran Dukungan Sosial Orangtua Terkait Dengan Pendidikan Karakter Pada Korban Bullying (Studi Pada Anak Usia 6-12 Tahun)

Helmina, Jeanette (2022) Gambaran Dukungan Sosial Orangtua Terkait Dengan Pendidikan Karakter Pada Korban Bullying (Studi Pada Anak Usia 6-12 Tahun). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Text.pdf

Download (112kB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana gambaran dukungan sosial orangtua terkait dengan pendidikan karakter pada korban bullying pada anak usia 6-12 tahun. Dukungan sosial merupakan bentuk hubungan interpersonal yang dapat menumbuhkan perasaan nyaman dengan orang-orang yang berada di sekitar melalui proses komunikasi, dan kontak sosial. Dalam penelitian ini digunakan teori dari Sarafino (2006) mengenai bentuk-bentuk dukungan sosial serta kekuatan karakter dari Peterson dan Seligman (2004). Proses pengambilan data dilakukan dalam rentang waktu antara bulan Maret 2012 sampai bulan Mei 2012. Subyek yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak tiga orang, yaitu anak sekolah dasar berumur 6-12 tahun yang mengalami bullying. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa terdapat lima kekuatan karakter yaitu motivasi, kemanusiaan dan cinta, keadilan, kesederhanaan atau pengelolaan diri, dan transendensi, dan masing-masing subyek mendapatkan dukungan sosial dari orangtua seperti dukungan penghargaan dan dukungan informatif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Rahmah Hastuti, M. Psi., Psi.
Uncontrolled Keywords: dukungan sosial, pendidikan karakter, anak, bullying
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 07 Jul 2022 02:57
Last Modified: 07 Jul 2022 02:57
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/36776

Actions (login required)

View Item View Item