Komunitas Swasembada bebas polusi karbon di rusun Tangerang Selatan

Rahardjo, Hansen Jeremy (2021) Komunitas Swasembada bebas polusi karbon di rusun Tangerang Selatan. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Link Baca Online.pdf

Download (185kB)
[img] Text
315170141_HANSEN_Cover.pdf

Download (366kB)
[img] Text
315170141_HANSEN_Daftar Isi.pdf

Download (344kB)
[img] Text
315170141_HANSEN_Daftar Pustaka.pdf

Download (332kB)

Abstract

Ekologi bumi kian tahun kian memburuk, tanpa sadar suhu bumi kita telah mencapai 1,2 derajat celcius lebih panas ketimbang pada masa pra-industri, perkembangan pesat manusia seakan-akan “mengorbankan” keseimbangan ekologi bumi ini. Global warming adalah salah satu masalah terbesar yang seluruh penghuni bumi harus turut bantu selesaikan, tanpa solusi yang jitu dampaknya akan menyebar mulai dari permasalahan ekologi daratan, lautan, cryosphere dan kemudian pada manusia yang tinggal di dalamnya, terutama 3 faktor berikut, yaitu food security (kelangkaan makanan, dll.), water security (kelangkaan air bersih, dll.) dan kesehatan kita (perubahan iklim, suhu, dll.). Tak perlu terlalu jauh, kegiatan terkecil kita sehari-hari pun berperan dalam permasalahan global warming ini, dimana faktanya sektor bangunan/ residen berkontribusi hingga 6% dari keseluruhan permasalahan ini, mulai dari penggunaan energi listrik, gas, hingga limbah yang kita hasilkan dari rumah setiap harinya berdampak besar bagi dunia. Masalahnya, kebutuhan manusia akan rumah hanya akan bertambah seiring dengan perkembangan jaman dimana jumlah manusia akan terus bertambah, kebutuhan residensial kedepannya akan lebih tinggi daripada sebelumnya. Melalui proyek ini, penulis mencoba mengubah konsep residensial yang saat ini ada, mengintegrasikan teknologi ramah lingkungan pada residen, khususnya bagi kawasan Jakarta sebagai ibukota negara Indonesia yang pertumbuhannya sangat cepat (sekitar 1% per tahun) saat ini sudah mencapai angka 10 juta penduduk (15 juta diperkirakan pada tahun 2030). Teknologi ramah lingkungan yang sudah ada diterapkan kedalam sebuah integrasi arsitektural yang juga menciptakan self-sustaining life bagi penghuninya (menghasilkan kebutuhan sendiri), dimana tidak hanya ramah lingkungan tetapi juga mengurangi biaya hidup sehari-hari penghuninya. Diharapkan agar bisa menjadi pelopor tren residen masa depan kedepannya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 13 Oct 2022 08:55
Last Modified: 13 Oct 2022 08:55
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/37383

Actions (login required)

View Item View Item