GAMBARAN KADAR HIDRASI KULIT PADA PASIEN LANSIA DI POLI KULIT DAN KELAMIN RUMAH SAKIT SUMBER WARAS

AN NISAA, MUTIARA (2019) GAMBARAN KADAR HIDRASI KULIT PADA PASIEN LANSIA DI POLI KULIT DAN KELAMIN RUMAH SAKIT SUMBER WARAS. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
AN NISAA, MUTIARA 405160148.pdf

Download (4MB)

Abstract

Penuaan kulit akan mengalami perubahan degeneratif. Kondisi kulit yang paling umum pada lansia adalah xerosis yang ditandai dengan menurunnya kadar hidrasi kulit. Terdapat agen higroskopis alami dalam korneosit yang disebut natural moisturizing factor (NMF) dan komponen lipid kulit yang membentuk transepidermal water loss (TEWL) untuk mengatur hidrasi kulit. Terdapat berbagai faktor yang dapat menyebabkan penurunan kadar hidrasi kulit selain faktor penuaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar hidrasi kulit dan faktor-faktor yang mempengaruhi kadar hidrasi kulit pasien lansia di Rumah Sakit Sumber Waras jakarta barat. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan desain potong lintang. Subjek penelitian berjumlah 68 orang yang terdiri dari 40 laki-laki dan 28 perempuan. Pengukuran kadar hidrasi kulit dilakukan dengan alat korneometer tipe HL-611, runve. Pada penelitian ini didapatkan kadar hidrasi pada pasien lansia Rumah Sakit Sumber Waras tergolong sangat kering 47 orang (69,1 %) dengan rata-rata kadar hidrasi kulit 30,80 ± 3,88%. Kadar hidrasi kulit pasien lansia di Rumah Sakit Sumber Waras lebih rendah pada pasien yang sering terpajan sinar matahari dan air conditioner; frekuensi mandi yang sering; menggunakan sabun antiseptik; pasien dengan penyakit sistemik seperti diabetes melitus dan adanya penyakit kulit yang menyertai. Pada penelitian ini didapat kadar hidrasi kulit sangat kering 47 orang (69,1%) kering 19 orang (27,9%), normal 2 orang (2,9%). Penggunaan pelembab dapat disarankan untuk meningkatkan kadar hidrasi kulit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Wijayadi, Linda Yulianti
Uncontrolled Keywords: lansia, penuaan, hidrasi kulit, xerosis, korneometer
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: FK Perpus
Date Deposited: 12 Dec 2022 08:56
Last Modified: 12 Dec 2022 08:56
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/37896

Actions (login required)

View Item View Item