Perancangan desain interior Panti Werdha Hargo Dedali Surabaya yang ramah bagi lansia (DI - 2315)

Fadilah, Zulfa Ayu (2022) Perancangan desain interior Panti Werdha Hargo Dedali Surabaya yang ramah bagi lansia (DI - 2315). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img]
Preview
Text
615180047_ZULFA_Cover.pdf

Download (21kB) | Preview
[img]
Preview
Text
615180047_ZULFA_Daftar Isi.pdf

Download (22kB) | Preview
[img] Text
615180047_ZULFA_Bab 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (134kB)
[img] Text
615180047_ZULFA_Bab 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (464kB)
[img] Text
615180047_ZULFA_Bab 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (28kB)
[img] Text
615180047_ZULFA_Bab 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (283kB)
[img] Text
615180047_ZULFA_Bab 6.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (502kB)
[img]
Preview
Text
615180047_ZULFA_Daftar Pustaka.pdf

Download (128kB) | Preview

Abstract

Abstrak – Menurut Badan Pusat Statistik, peningkatan jumlah lansia yang sangat pesat di indonesia disetiap tahunnya membuat presentase lansia terus meningkat hingga 16,5% pada 2035. Untuk mengantisipasi peningkatan jumlah lansia setiap tahun, diperlukan beberapa upaya. Salah satu upaya tersebut seperti memperhatikan penyediaan panti werdha yang layak bagi para lansia. Faktor utama dalam penyediaan panti werdha terjadi karena masalah keamanan. Lansia merupakan tahap akhir pertumbuhan kehidupan manusia yang mengalami perubahan fisik maupun psikososial, dan salah satu aspek penting perubahan itu adalah risiko jatuh yang dapat membahayakan lansia itu sendiri. Risiko jatuh pada lansia dipengaruhi oleh faktor intrinsik, faktor ekstrinsik, dan faktor situasional. Dari persoalan ini dibutuhkan fasilitas panti werdha yang dirancang sesuai dengan kebutuhan bagi para lansia. Pada perancangan ini diperlukan pengetahuan tentang ciri lansia dan diperlukan juga perhatian khusus dari segi penataan layout furniture, bentuk furniture, dan elemen interior lainnya sebagai penunjang desain serta bentuk keselamatan dan kenyamanan penghuni khususnya para lansia. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif dimana data yang diperoleh dideskripsikan berbentuk narasi sehingga memudahkan pembaca dalam memahami maksud dan tujuan perancangan. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi dan studi literatur melalui buku, jurnal, skripsi orang lain, internet dan lainnya. Tujuan perancangan panti werdha ini adalah untuk dapat meningkatkan kesejahteraan kehidupan para warga lansia melalui hunian yang aman dan nyaman. Hasil dari perancangan ini diharapkan dapat menjadi harapan baru bagi penghuninya. Konsep umum yang digunakan dengan memaksimalkan penggunaan elemen-elemen interior yang mengutamakan faktor keselamatan dan keamanan, seperti signage, handrail dan penerapan material yang memiliki kriteria khusus untuk lansia. Desain akhir/ implementasi yang akan divisualisasikan yaitu panti werdha yang menyediakan fasilitas-fasilitas yang dirancang sesuai dengan kebutuhan penghuni panti werdha khususnya bagi para lansia. Diharapkan hasil dari rancangan dapat meningkatkan taraf hidup lansia di Panti Werdha Hargo Dedali Surabaya. Kata Kunci: Desain Interior, Lansia, Panti Werdha

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Seni Rupa dan Desain
Divisions: Fakultas Seni Rupa dan Desain > Desain Interior
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 20 Dec 2022 08:38
Last Modified: 09 May 2023 04:55
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/38023

Actions (login required)

View Item View Item