EVALUASI PENERAPAN BEBAN PENYUSUTAN ASET TETAP TERHADAP PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN SEBELUM IFRS DAN SETELAH IFRS PADA CV DWI PUTRI HAYU (PENGARUHNYA TERHADAP BEBAN PAJAK PERUSAHAAN)

Lisa, Loh (2011) EVALUASI PENERAPAN BEBAN PENYUSUTAN ASET TETAP TERHADAP PENYAJIAN LAPORAN KEUANGAN SEBELUM IFRS DAN SETELAH IFRS PADA CV DWI PUTRI HAYU (PENGARUHNYA TERHADAP BEBAN PAJAK PERUSAHAAN). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Loh Lisa 125070044 JA.pdf

Download (59kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan beban penyusutan aset tetap yang dilakukan oleh CV Dwi Putri Hayu sudah tepat dan apakah perlakuan perpajakannya sudah benar baik sebelum dan setelah IFRS. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyusutan aset tetap yang dilakukan perusahaan belum benar. Selain itu, metode penyusutan yang digunakan perusahaan yaitu metode garis lurus mengakibatkan laba perusahaan besar sehingga pajak yang akan ditanggung oleh perusahaan juga besar. Jika perusahaan menggunakan metode saldo menurun, maka beban penyusutan yang dihasilkan akan lebih besar dan menyebabkan laba perusahaan kecil sehingga pajak yang ditanggung oleh perusahaan menjadi lebih kecil juga. Jika, perusahaan menggunakan revaluasi model, aset tetap harus direvaluasi berdasarkan kelompoknya. Secara pajak, perusahaan akan dikenai PPh Final sebesar 10% untuk masing-masing aset tetap yang direvaluasi. Oleh karena itu, perusahaan perlu meningkatkan pengetahuan tentang standar akuntansi keuangan dan peraturan perpajakan yang berlaku dengan mempekerjakan karyawan yang kompeten dan menggunakan jasa konsultan pajak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 21 Aug 2023 06:30
Last Modified: 21 Aug 2023 06:30
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/41489

Actions (login required)

View Item View Item