AUDIT OPERASIONAL ATAS PERSEDIAAN BAHAN BAKU UNTUK MENINGKATKAN EFISIENSI, EFEKTIVITAS, DAN EKONOMIS – STUDI KASUS PADA PT DUA KUDA INDONESIA

Marlim, Margareth Devina (2011) AUDIT OPERASIONAL ATAS PERSEDIAAN BAHAN BAKU UNTUK MENINGKATKAN EFISIENSI, EFEKTIVITAS, DAN EKONOMIS – STUDI KASUS PADA PT DUA KUDA INDONESIA. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Margareth 125070296 JA.pdf

Download (47kB)

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kegiatan pengelolaan bahan baku agar dapat berjalan sesuai dengan kebijakan, perencanaan dan prosedur pengelolaan bahan baku, untuk mengetahui pengendalian intern atas proses produksi agar dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan perusahaan, dan untuk mengetahui pemeriksaan operasional atas pengelolaan bahan baku yang terjadi agar dapat meningkatkan efektifitas, efisiensi, dan ekonomis perusahaan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan studi pustaka dan observasi lapangan yaitu dengan cara pengamatan langsung, wawancara Internal Control Questionnaire (ICQ), Compliance Test, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian adalah pengelolaan bahan baku belum dijalankan sesuai dengan kebijakan, perencanaan dan prosedur yang telah ditetapkan perusahaan, pengendalian intern atas pengelolaan bahan baku belum berjalan sebagaimana yang diharapkan perusahaan, dan perusahaan perlu menerapkan pemeriksaan operasional atas persediaan bahan baku yang disebabkan karena perusahaan belum mencapai efektivitas dan efisiensi dalam proses produksi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 21 Aug 2023 06:55
Last Modified: 21 Aug 2023 06:55
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/41493

Actions (login required)

View Item View Item