KETERKAITAN DEBT DEFAULT, KUALITAS AUDIT, DAN OPINI AUDIT DENGAN PENERIMAAN OPINI GOING CONCERN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2007-2009

Dela, Prima (2011) KETERKAITAN DEBT DEFAULT, KUALITAS AUDIT, DAN OPINI AUDIT DENGAN PENERIMAAN OPINI GOING CONCERN PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2007-2009. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Prima Dela 125070172 JA.pdf

Download (67kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memperoleh bukti empiris mengenai ada tidaknya keterkaitan antara debt default, kualitas audit, opini audit dengan penerimaan opini going concern. Penelitian dilakukan terhadap 30 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2007-2009, serta memenuhi kriteria-kriteria tertentu yang telah ditetapkan. Metode statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian adalah model regresi logistik biner (binary logistic). Tidak perlu dilakukan pengujian asumsi klasik dan heteroscedasity. Dengan tingkat keyakinan 95%, hasil penelitian menunjukkan bahwa debt default dan opini audit signifikan terhadap penerimaan opini going concern, sedangkan kualitas audit tidak signifikan terhadap penerimaan opini going concern. Berdasarkan hasil uji koefisien determinasi Nagelkerke R2 dapat disimpulkan bahwa debt default, kualitas audit, dan opini audit secara bersama-sama mempengaruhi penerimaan opini going concern sebesar 31,2%, sedangkan sisanya sebesar 68,8% dapat dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak terdapat dalam penelitian ini. Disarankan agar penelitian selanjutnya menggunakan sektor industri yang berbeda dan menyertakan variabel independen lain yang dapat memberikan pengaruh terhadap terjadinya penerimaan opini going concern.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 23 Aug 2023 08:32
Last Modified: 23 Aug 2023 08:32
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/41520

Actions (login required)

View Item View Item