PERBANDINGAN KREDIT BANK, LEASING SERTA PEMBELIAN TUNAI DALAM PEROLEHAN ASET TETAP PADA PT GEMA BANDA SAMUDERA DITINJAU DARI SUDUT PERPAJAKANNYA

Maxjunlay, Maxjunlay (2013) PERBANDINGAN KREDIT BANK, LEASING SERTA PEMBELIAN TUNAI DALAM PEROLEHAN ASET TETAP PADA PT GEMA BANDA SAMUDERA DITINJAU DARI SUDUT PERPAJAKANNYA. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Maxjunlay 125090004 JA.pdf

Download (423kB)

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk membantu PT Gema Banda Samudera dalam pengambilan keputusan untuk memilih salah satu dari ketiga alternatif perolehan aset tetap yaitu dengan alternatif perolehan aset tetap melalui kredit bank, leasing, atau pembelian tunai. Tujuan yang diharapkan dalam penelitian ini adalah pemanfaatan fasilitas perpajakan terhadap kewajiban pajak yang dibebankan kepada perusahaan seminimal mungkin. Dalam penelitian ini dilakukan perhitungan tax saving yang diperoleh dari masing-masing alternatif perolehan aset tetap dengan menggunakan perumusan perencanaan pajak yang telah dibuat, kemudian dilakukan perbandingan alternatif mana yang memberikan tax saving dan pengurangan “cash outflow” yang paling besar. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perolehan aset tetap dengan alternatif leasing dengan hak opsi memberikan tax saving yang paling besar dibanding dengan alternatif kredit bank maupun alternatif pembelian tunai.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 28 Aug 2023 04:34
Last Modified: 28 Aug 2023 04:34
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/41698

Actions (login required)

View Item View Item