PEMBUATAN WEBSITE SEBAGAI SARANA UNTUK MEMPROMOSIKAN ORGANISASI PROFESI

Pragantha, Jeanny and Setyaningsih, Endah and Orlando, Sacchio and Liman, Harley Leo (2021) PEMBUATAN WEBSITE SEBAGAI SARANA UNTUK MEMPROMOSIKAN ORGANISASI PROFESI. In: Prosiding Seri Seminar Nasional Ke-III Universitas Tarumanagara Tahun 2021. Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Tarumanagara, Jakarta, pp. 1819-1828.

[img] Text
PEMBUATAN WEBSITE SEBAGAI SARANA UNTUK MEMPROMOSIKAN ORGANISASI PROFESI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Himpunan Teknik Iluminasi Indonesia (HTII) adalah sebuah organisasi profesi yang anggotanya adalah masyarakat yang memenuhi kualifikasi di bidang iluminasi berdasarkan pendidikan, pengalaman, dan keahlian di bidang pencahayaan dan yang mempunyai minat besar dalam bidang ini. Organisasi ini didirikan pada tanggal 7 Mei 1991 di Jakarta oleh Ir. T W Simbolon, MSc dan Ir. Ketut Kontra, MSc. Salah satu visi dan misi dari HTII adalah terselenggaranya pembangunan dan pengelolaam sarana iluminasi oleh tenaga kerja bangsa Indonesia dan menjalin kerjasama dengan lembaga, asosiasi/ organisasi, dan industri terkait, baik langsung maupun tidak langsung, baik di dalam maupun di luar negeri. Diusianya yang ke 30 tahun ternyata tidak banyak orang yang mengetahui organisasi ini. Media sosial Instagram menjadi satu-satunya cara untuk menginformasikan kegiatan HTII ke masyarakat luas. Dengan hanya 318 followers menunjukkan bahwa organisasi ini masih kurang dikenal masyarakat umum. Untuk lebih memperkenalkan HTII, dirancang website HTII yang bertujuan untuk memperkenalkan HTII dan mempromosikan kegiatan-kegiatan HTII ke masyarakat umum. Untuk membuat website HTII, perlu disiapkan perangkat keras yang dapat menjalankan website yang akan dibuat yaitu Shared hosting yang mendukung PHP dan database MySQL serta perangkat lunak dengan spesifikasi minimum yaitu Database MySQL versi 5.7; PHP versi 7, web browser terbaru seperti Google Chrome, Firefox, Safari, dan sejenisnya. Website HTII yang sudah dibuat dapat diakses alamat: http/htii.or.id. Dengan adanya website ini diharapkan HTII dapat lebih dikenal masyarakat melalui informasi yang ditampilkan dan pengguna website dapat berhubungan dengan HTII.

Item Type: Book Section
Subjects: Proceeding
Artikel
Penelitian > Fakultas Teknik
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 14 Nov 2023 02:28
Last Modified: 14 Nov 2023 02:28
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/42248

Actions (login required)

View Item View Item