Perlindungan Konsumen Atas Pemblokiran Kartu Telepon Seluler Oleh PT. Telkomsel Berdasarkan Hukum Perlindungan Konsumen (Studi Kasus: Putusan Mahkamah Agung No. 2995 K/Pdt/2012)/ oleh Erikcent Gunawan

Gunawan, Erikcent (2014) Perlindungan Konsumen Atas Pemblokiran Kartu Telepon Seluler Oleh PT. Telkomsel Berdasarkan Hukum Perlindungan Konsumen (Studi Kasus: Putusan Mahkamah Agung No. 2995 K/Pdt/2012)/ oleh Erikcent Gunawan. Skripsi thesis, Universitas Tarumanegara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Secara umum pemblokiran kartu telepon seluler dapat dilakukan apabila tidak dilakukan kewajiban konsumen kepada pelaku usaha, namun dalam kenyataanya terdapat kondisi yaitu adanya ketentuan khusus oleh pelaku usaha kepada konsumen tetapi tidak berlangsung sesuai dengan yang disepakati kedua belah pihak. Bagaimana tanggung jawab PT. Telkomsel terhadap pemblokiran kartu telepon seluler Farouk Muhammad menurut UUPK? Apakah Putusan Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi, Mahkamah Agung sudah tepat? Metode yang digunakan di dalam penelitian ini menggunakan tipe penelitian hukum normatif dan studi kasus Putusan Mahkamah Agung No.2995 K/Pdt/2012 didukung data wawancara dengan menggunakan tambahan data primer dan sekunder. Berdasarkan hasil analisis disimpulkan bahwa pemblokiran yang dilakukan melanggar hak konsumen dalam mendapatkan informasi yang benar dan jelas serta melanggar kesepakatan yang terjadi antara konsumen dengan pelaku usaha. Seharusnya hakim dalam memutuskan mempertimbangkan hubungan hukum antara pelaku usaha dengan konsumen, serta perjanjian yang mengikat dan informasi pelaku usaha kepada konsumen.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pemblokiran, Wanprestasi, Perlindungan Konsumen.
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 13 Jul 2018 07:43
Last Modified: 13 Jul 2018 07:43
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/4266

Actions (login required)

View Item View Item