FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMEN PRIMER YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2019-2021

CHANDRA, JESSICA MADELINE (2022) FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMEN PRIMER YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2019-2021. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Jessica Madeline Chandra 125190048 JA.pdf

Download (2MB)

Abstract

Maksud dari penelitian ini adalah untuk menentukan dampak dari kebijakan dividen, profitabilitas, dan leverage atas nilai perusahaan pada perusahaan sektor barang konsumen primer tahun 2019-2021. Sampel dipilih menggunakan metode purposive sampling dan data yang valid berjumlah 73 data. Pengolahan data menggunakan teknik analisis regresi linier berganda dengan program SPSS (Statistical Product and Service Solution) Versi 25. Penelitian ini memberikan hasil bahwa kebijakan dividen memiliki dampak yang positif signifikan atas nilai perusahaan, profitabilitas memiliki dampak yang negatif tidak signifikan atas nilai perusahaan, dan leverage memiliki dampak yang positif tidak signifikan atas nilai perusahaan. Penelitian ini mempunyai implikasi bahwa perusahaan perlu memperhatikan kebijakan dividen, profitabilitas, dan leverage perusahaan agar mampu mengomunikasikan sinyal yang positif kepada calon investor dan mampu meningkatkan nilai perusahaan. Kata kunci : Nilai Perusahaan, Kebijakan Dividen, Profitabilitas, Leverage The objective of this study is to specify the impact of dividend policy, profitability, and leverage on firm value in primary consumer goods sector companies in 2019- 2021. The sample was picked out by purposive sampling method and the legitimate data is 73 data. The technique of processing data uses multiple regression analysis supported by the SPSS (Statistical Product and Service Solution) Version 25 program. This study has the outcomes pointed out that dividend policy has a significant and positive impact on firm value, profitability has no significant and negative impact on firm value, and leverage has no significant and positive impact on firm value. The implication of this research is that companies need to pay attention to the company's dividend policy, profitability, and leverage in order to provide a positive signal to investors so can increase firm value. Keywords: Firm Value, Dividend Policy, Profitability, Leverage

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 04 Mar 2024 04:37
Last Modified: 04 Mar 2024 04:37
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/43124

Actions (login required)

View Item View Item