Christianto, Ricky (2023) Penerapan PSAK 46 atas pajak tangguhan pada perusahaan dengan fasilitas tax holiday (studi kasus pada PT.XYZ). Masters thesis, Universitas Tarumanagara.
|
Text
Ricky Christianto 126231019 JA.pdf Download (535kB) | Preview |
Abstract
Tax holiday adalah salah satu jenis insentif atas pajak yang umumnya digunakan oleh pemerintah negara-negara berkembang dalam upaya meningkatkan sektor perekonomian dan pembangunan. Dimana pemberian insentif tersebut digunakan oleh pemerintah sebagai cara dalam menarik investasi asing dalam meningkatkan penanaman modal dari investor asing. Di Indonesia sendiri penerapan fasilitas tax holiday berdasarkan PMK No. 130 Tahun 2020 terkait Pemberian Fasilitas Pengurangan Pajak Penghasilan Badan. Fasilitas yang diberikan dalam tax holiday berupa pengurangan tarif pajak penghasilan badan sampai dengan 100% dari tarif pajak penghasilan yang berlaku bagi perusahaan pada waktu tertentu sesuai dengan kesepakatan penanaman modal dengan investor asing. Penelitian ini berupa studi kasus yang membahas mengenai pengakuan pajak tangguhan sesuai dengan PSAK 46 pada PT XYZ yang memperoleh fasilitas tax holiday yaitu pengurangan tarif pajak penghasilan badan sampai dengan 100% untuk periode yang ditentukan. Kata Kunci: Insentif Pajak, Tax Holiday, Pajak Tangguhan
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir Tesis |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | FE Perpus |
Date Deposited: | 20 Sep 2024 07:54 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 03:27 |
URI: | http://repository.untar.ac.id/id/eprint/44711 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |