Pengaruh Perubahan Tarif Pajak, Perencanaan Pajak, dan Kewajiban Pajak Tangguhan Terhadap Manajemen Laba dengan Good Corporate Governance Sebagai Variabel Moderasi.

Guna, Welvin I (2023) Pengaruh Perubahan Tarif Pajak, Perencanaan Pajak, dan Kewajiban Pajak Tangguhan Terhadap Manajemen Laba dengan Good Corporate Governance Sebagai Variabel Moderasi. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.

[img]
Preview
Text
Welvin I Guna 127221002 JA.pdf

Download (798kB) | Preview

Abstract

Pandemi Covid-19 dan implementasi Undang-Undang Harmonisasi Perpajakan (UU HPP) memberikan dampak signifikan pada praktik Manajemen Laba perusahaan di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penurunan tarif PPh Badan, perubahan tarif pajak, perencanaan pajak, kewajiban pajak tangguhan, dan dampak Covid-19 terhadap praktik Manajemen Laba. Selain itu, penelitian ini menginvestigasi hubungan antara Corporate Governance dan Manajemen Laba, dengan mempertimbangkan Corporate Governance sebagai variabel moderasi pada pengaruh perencanaan pajak dan kewajiban pajak tangguhan terhadap Manajemen Laba. Metode penelitian menggunakan analisis regresi linier berganda termoderasi (moderated regression analysis) dengan 567 sampel perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2017-2022. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah diberlakukannya UU HPP, tingkat discretionary revenue mengalami peningkatan yang signifikan. Tarif pajak dan perencanaan pajak berkontribusi positif dan signifikan terhadap praktik Manajemen Laba, sementara kewajiban pajak tangguhan memberikan dampak negatif dan signifikan. Meskipun Covid-19 memiliki pengaruh positif terhadap Manajemen Laba, dampaknya tidak signifikan secara statistik. Good Corporate Governance menunjukkan pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap Manajemen Laba. Dalam konteks moderasi, Good Corporate Governance memperkuat pengaruh perencanaan pajak dan kewajiban pajak tangguhan terhadap praktik Manajemen Laba. Kata Kunci: Tarif Pajak, Manajemen Laba, Undang-Undang Harmonisasi Perpajakan, Covid-19, Good Corporate Governance.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 25 Sep 2024 04:17
Last Modified: 25 Sep 2024 07:48
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/44813

Actions (login required)

View Item View Item