Kompetensi Notaris dan PPAT dalam memenuhi Prinsip Syariah atas Akad Pembiayaan yang dibebankan dengan Hak Tanggungan

Widodo, Syifa Esthiningtyas Putri (2024) Kompetensi Notaris dan PPAT dalam memenuhi Prinsip Syariah atas Akad Pembiayaan yang dibebankan dengan Hak Tanggungan. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Halaman Depan_Syifa Esthiningtyas Putri Widodo_217221020.pdf

Download (992kB)
[img] Text
Bab isi_Syifa Esthiningtyas Putri Widodo_217221020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (32MB)
[img] Text
Daftar Pustaka_Syifa Esthiningtyas Putri Widodo_217221020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
Lampiran_Syifa Esthiningtyas Putri Widodo_217221020.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian Tesis ini membahas mengenai permasalahan bagaimana Kompetensi Notaris dan/atau PPAT dalam memenuhi Prinsip Syariah dalam pembuatan Perjanjian Pokok yaitu Akta Akad Pembiayaan yang merupakan produk pembiayaan Undang-Undang Perbankan Syariah yang selanjutnya dibebankan dengan Hak Tanggungan yang merupakan jaminan tambahan dan bersifat mengikuti (accesoir). Perjanjian tambahan dalam penelitian ini menggunakan Undang-Undang Hak Tangungan yang berlaku juga bagi penjaminan atas perjanjian kredit di Perbankan Konvensional, karena Undang-Undang Hak Tanggungan adalah satu-satunya lembaga jaminan hak atas tanah di Indonesia. Pada kewenangannya Notaris membuat Akta Autentik dan Pejabat Pembuat Akta Tanah membuat Akta Autentik atas yang berkitan dengan tanah untuk memenuhi kebutuhan jasa pembuatan akta autentik yang bekerja sama dengan Perbankan Syariah harus memenuhi kompetensi Notaris Syariah, sedangkan belum ada ketentuan atau pedoman khusus yang mengatur bahwa PPAT dalam kewenangannya bekerjasama dengan Bank Syariah juga harus memenuhi Kompetensi Syariah. Sebagaimana penjelasan latar belakang tersebut maka peneliti memiliki tujuan penelitian untuk mengetahui peran Notaris dan/atau PPAT dalam memenuhi prinsip syariah dalam pelaksanaan kewenangannya berdasarkan ketentuan Undang-Undang dan mengetahui formulasi akta autentik Notaris dan/atau PPAT dalam memenuhi prinsip syariah. Metode Penelitian tesis ini dengan memilih jenis penelitian hukum kualitatif, spesifikasi penelitian yuridis-normatif, menggunakan jenis 2 (dua) jenis data sekunder dan primer. Data sekunder yang berisikan bahan primer yaitu ketentuan perundang-undangan, bahan hukum sekunder yaitu menjelaskan bahan primer dengan hasil-hasil penelitian dan literasi yang berkaitan dengan penelitian ini. Data primer yang didapatkan langsung dari masyarakat yaitu dengan metode wawancara. Dengan hasil dan dapat disimpulkan bahwa pentingnya bagi Notaris untuk memperhatikan kebutuhan klien dalam memenuhi prinsip syariah, penyempurnaan istilah dalam APHT dan kajian lanjutan mengenai kredit sindikasi.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Benny Djaja., SH., MM., M.Hum., MKn
Uncontrolled Keywords: Notaris, Pejabat Pembuat Akta Tanah, Prinsip Syariah, Kompetensi, Perbankan Syariah, Hak Tanggungan
Subjects: Tesis
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: FH Perpus
Date Deposited: 26 Nov 2024 07:13
Last Modified: 26 Nov 2024 07:13
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/45246

Actions (login required)

View Item View Item