Efektvitas Pergub DKI Jakarta Nomor 75 Tahun 2005 jo. Pergub DKI Jakarta Nomor 88 Tahun 2010 tentang Kawasan Dilarang Merokok Pada Kalangan Mahasiswa Perokok di Universitas Swasta di Wilayah Jakarta Barat / oleh Steven Anthony

ANTHONY, STEVEN (2013) Efektvitas Pergub DKI Jakarta Nomor 75 Tahun 2005 jo. Pergub DKI Jakarta Nomor 88 Tahun 2010 tentang Kawasan Dilarang Merokok Pada Kalangan Mahasiswa Perokok di Universitas Swasta di Wilayah Jakarta Barat / oleh Steven Anthony. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANEGARA.

Full text not available from this repository.

Abstract

abstrak (A)Nama (NIM): STEVEN ANTHONY (205090026) (B) Judul Skripsi: Efektvitas Pergub DKI Jakarta Nomor 75 Tahun 2005 jo. Pergub DKI Jakarta Nomor 88 Tahun 2010 tentang Kawasan Dilarang Merokok Pada Kalangan Mahasiswa Perokok di Universitas Swasta di Wilayah Jakarta Barat (C)Halaman: vii + 131 + 30 + 2013 (D)Kata Kunci: Efektivitas, Kawasan Dilarang Merokok (E)Isi: Peraturan Gubernur mengenai Kawasan Dilarang Merokok ini merupakan peraturan pelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 2 Tahun 2005 tentang Pengendalian Pencemaran Udara. Peraturan Gubernur ini juga merupakan suatu upaya yang dilakukan Pemerintah Daerah dalam rangka menangani pencemaran udara yang semakin buruk di wilayah Provinsi DKI Jakarta. Selain itu Peraturan Gubernur ini pula bertujuan untuk menurunkan angka kesakitan dan/atau angka kematian dengan cara merubah perilaku masyarakat untuk hidup sehat, meningkatkan produktivitas kerja yang optimal, mewujudkan kualitas udara yang sehat dan bersih bebas dari asap rokok, menurunkan angka perokok dan mencegah perokok pemula, dan mewujudkan generasi muda yang sehat. Efektivitas hukum adalah suatu tingkat keberlakuan hukum sebagai kaedah, itu biasanya diketahui apakah pengaruhnya berhasil mengatur sikap tindak atau perilaku tertentu sehingga sesuai dengan tujuan kaedah hukum tersebut atau tidak. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimanakah efektivitas Peraturan Gubernur tentang kawasan dilarang merokok dan apa sajakah faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas peraturan ini? Penulis meneliti masalah tersebut dengan menggunakan metode penelitian hukum empiris dengan menggunakan data berupa penyebaran sebanyak 250 kuesioner kepada responden yang merupakan mahasiswa perokok di universitas swasta di Jakarta Barat. Peraturan Gubernur ini dibuat untuk memenuhi kepentingan bersama, namun tidak efektif dilaksanakan karena presentase tingkat pelanggarnya masih sangat tinggi. Ada 3 (tiga) faktor yang mempengaruhinya yaitu peraturan itu sendiri, penegak hukum, dan masyarakat. Sebaiknya dibuat peraturan yang baru yang dapat mengkondisikan kawasan dilarang merokok yang ideal. (F)Acuan : 39 (1981 ? 2012) (G)Pembimbing : Rasji, S.H., M.H. (H) Penulis: Steven Anthony

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 18 Jul 2018 08:43
Last Modified: 18 Jul 2018 08:43
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/4531

Actions (login required)

View Item View Item